Find Us On Social Media :

Nggak Usah Suntik Putih Kayak Artis, Cobain nih Tips Lebih Aman Biar Kulit Lebih Putih Mulus

By Ridho Nugroho, Kamis, 3 Agustus 2017 | 15:27 WIB

6 Jenis makanan ini dapat membantu mencerahkan kulit, coba deh sekarang.

Grid.ID – Apakah hingga detik ini kamu masih memiliki target untuk mendapatkan kulit lebih putih mulus cerah seperti artis dan wanita Korea?

Jika jawabanmu iya namun bujet kamu sangat terbatas, sebaiknya kamu memiliki opsi lain selain tentunya membeli krim pemutih serta melakukan suntik ‘putih’ yang berisiko bagi kesehatan tersebut.

Seperti dilansir Dailymail yang dikutip Grid.ID, selain menghindari aktivitas luar ruangan di teriknya matahari, ternyata pemilihan asupan makanan dapat membantu mencerahkan kulit.

( BACA : Wow, Model Berkulit Hitam Legam ini Bangga Dijuluki 'Si Ratu Kegelapan' )

Pasalnya, kulit yang kusam dikarenakan faktor internal semisal tidak seimbangnya hormon dalam tubuh.

Di sinilah pentingnya mengonsumsi makanan yang sehat untuk memperbaiki tampilan kulit menjadi lebih putih.

Berikut beberapa jenis makanan yang dapat membantu mencerahkan kulit:

( BACA : Hayoo Jangan Asal, Ini Perawatan Masker Wajah Sesuai Jenis Kulit, Salah Sedikit Bisa Jerawatan! )

Alpukat Buah alpukat memiliki sifat anti penuaan karena dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari.

Kacang kedelai Jenis kacang-kacangan ini mengandung banyak mineral yang bermanfaat dan mengandung protein tinggi.

Kacang kedelai adalah makanan yang dapat mengurangi warna noda hitam pada kulit sehingga menjadikan kulit yang lebih putih dan cerah.

( BACA : Cantik dan Anggunnya Kebaya Putih Akad Nikah Tyas Mirasih Rancangan Desainer Muda Indonesia )