Find Us On Social Media :

6 Langkah Sulap Rumah Menjadi Rapi Selagi Libur

By Kama, Sabtu, 12 Agustus 2017 | 16:40 WIB

Langkah-langkah membereskan rumah agar mudah dilakukan

Laporan Wartawan Grid.ID, Nailul Iffah

Grid.ID - Saat libur ciptakan keakraban bersama keluarga dengan cara merapikan rumah.

Selain rumah jadi rapi dan nyaman, kamu pun bisa habiskan waktu lebih banyak dengan anggota keluarga.

Merapikan rumah tandanya menyimpan barang yang berantakan pada tempatnya, sehingga tak ada lagi barang yang menumpuk.

" >

(BACA: Mengharukan! Gadis Ini Tidak Menyangka Kejadian Ini Akan Terjadi Saat Memesan Ojek Online)

Jangan biarkan rasa malas menghantui kamu saat libur tiba.

Manfaatkan akhir pekanmu dengan merapikan rumah supaya terlihat lebih rapi dan bersih.

Jadikan pekerjaan ini sebagai hobi yang mengisi waktu luangmu.

Biasanya kamu akan kesusahan saat mencari barang yang ingin digunakan karena tertumpuk dengan barang lainnya.

Yuk ikuti langkah merapikan rumah seperti saat liburan tiba:

1. Simpan barang berdasarkan seberapa sering dipakai.

Simpan barang yang sering digunakan dalam tempat yang mudah dijangkau dan terlihat.

Lalu untuk barang yang jarang dipakai, simpan di tempat yang lebih tersembunyi.

" >

(BACA: Menteri Khusus Jamu Indonesia Buat Petisi Selamatkan Nyonya Meneer yang Lelah Berdiri Sendiri, 6 Hal Mengharukan Tentangnya)

2. Kelompokkan barang sesuai jenisnya.

Hal ini sangat membantu saat kamu ingin mencari sesuatu, misalnya perlengkapan make up atau pernak-pernik lainnya.

3. Saat merapikan rumah, pisahkan pernak-pernik yang besar dan yang kecil.

Agar barang-barang yang lebih kecil tidak tertutup barang yang lebih besar.

4. Barang yang sering digunakan untuk kebutuhan sehari-hari sebaiknya simpan di tempat yang mudah dijangkau.

Kalau sering digunakan, maka barang tersebut akan sering keluar masuk tempat penyimpanan. Sebaiknya disimpan di tempat yang mudah dijangkau agar tidak merepotkan saat harus mengembalikannya.

(BACA: Pahlawan Hacker yang Berantas WannaCry Ditangkap FBI Karena Kasus Hacking)

" >

5. Untuk barang- yang jarang digunakan, simpan dalam kotak yang ada penutupnya agar bisa ditumpuk dengan benda lain sehingga hemat tempat.

Agar tidak memakan tempat, sebaiknya barang yang jarang digunakan di simpan dalam tempat yang bisa ditumpuk. Karena ruang yang tersisa bisa digunakan untuk benda lain.

6. Ketika merapikan rumah, mulailah dari hal kecil dan lakukan sedikit demi sedikit secara bertahap.

Karena membereskan barang-barang yang lebih kecil bisa lebih mudah sehingga barang yang tersimpan bisa lebih banyak.

Pekerjaan merapikan rumah terasa ringan jika dilakukan bersama. (*)