Find Us On Social Media :

Kasus YG Entertainment Diboikot Fans iKON, Begini Respon Netizen

By Atikah Ishmah W, Kamis, 17 Agustus 2017 | 23:32 WIB

YG Entertainment diboikot iKONICs

Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini

Grid.ID – Fans iKON, iKONICs baru-baru ini memboikot seluruh barang dan merchandise yang dikeluarkan oleh YG Entertainment.

Mereka beralasan bahwa iKON terlalu sibuk dengan jadwal di Jepang dan sedikit aktivitas di Korea.

Selain itu, iKONICs menilai style iKON tak mengalami perubahan ataupun peningkatan.

Jadwal comeback iKON pun selalu berubah dari yang sudah direncanakan.

(BACA: Hadiri Countdown to Asian Games 2018, Hyoyeon SNSD Telah Sampai di Indonesia, Begini Respon SONE)

YG Entertainment selaku perusahaan yang menaungi iKON telah mengeluarkan pernyataan bahwa hal tersebut merupakan kesalahpahaman yang terjadi dengan fans.

Berikut komentar netizen yang dilansir Grid.ID dari netizenbuzz.

“iKON tidak punya banyak fans.”

“YG bukan masalah untuk iKON. Masalahnya adalah tiap member tidak memiliki hubungan yang bagus musiknya hanya di sekitar BI dan Bobby yang membuat fandomnya menjadi lemah.”

(BACA: Nggak Nyangka, Si Cute Kang Daniel Wanna One Mengidap Penyakit Ini!)

“Sepertinya YG tetap mempromosikan mereka di Jepang tanpa promosi korea.”