Find Us On Social Media :

Wanita Muda Ini Jadi Korban Gara-Gara Keteledoran Salah Seorang Pegawai

By Afif Khoirul M, Selasa, 22 Agustus 2017 | 00:51 WIB

Wanita Ini Bernasib Seperti Ini Karena Kesalahan Pegawai

Grid.ID - Pencinta kegiatan ekstrim tentu tidak asing dengan namanya Bungee Jumping.

Bungee Jumping adalah sebuah aktivitas saat seseorang terjun dari sebuah tempat tinggi (biasanya beberapa ratus kaki/meter) dengan satu ujung dari tali elastis yang ditempel di badan atau pergelangan kaki dan ujung talinya satunya terikat ke titik lompatan.

Saat terjun, tali tersebut akan melar setelah mengambil energi dari lompatan, dan peloncat akan terlontar balik ketika tali tersebut memendek. Peloncat akan bergerak naik dan turun sampai energi dari loncatan habis.

Dilansir reporter Grid.ID dari Shanghaiist, sebuah video menunjukkan seorang gadis muda sedang melakukan bungee jumping di Shidu Natural Park di Beijing, China.

( Baca : Wanita Ini Menemukan Sesuatu yang Mirip Telur Dinosaurus, Ternyata Penemuannya Sangat Langka! )

Yang lebih mendebarkan ialah disaat gadis berusia 17 tahun itu sedang asyik-asyiknya melakukan kegiatan tersebut, tali bungeenya putus.

Dalam video tersebut semula keadaannya normal-normal saja akan tetapi setelah selang beberap saat tali bungee tersebut putus dan gadis itupun langsung terjun bebas ke bawah yang terdapat sungai disana.

Untungnya, gadis tersebut selamat dan tidak mengalami cedera serius.

Setelah kejadian tersebut, pengelola taman Shidu Natural Park mengatakan pada wartawan bahwa tali bungee dan peralatan pendukungnya sama sekali tidak rusak dan baik-baik saja.

( Baca : Tak Berani Bicara Ke Ibunya, Anak yang Alami Kekerasan Fisik Selama 4 Tahun Lakukan Hal Ini )

Justru penyebab kejadian itu disebabkan human error.

Operator pegawai yang memasang tali bungee kepada gadis tersebut ternyata tidak benar dalam memasang tali tersebut.