Find Us On Social Media :

Salut! Tak Malu Dengan Sindrom Ini, Begini Kelakuan Wanita Dengan Pisau Cukurnya

By Jeanne Pita, Rabu, 23 Agustus 2017 | 03:28 WIB

Tina dalam salah satu postingan fotonya tetap tampil percaya diri

(Baca: Akting Pake Kostum Dora, Kok Benjolan Ayu Ting Ting Keliatan....)

Tak hanya itu, ia juga memotivasi semua penderita dalam beberapa kalimat yang sangat mengggugah hati.

"Hai nama saya Tina, saya menderita sindrom ovarium polikistik. 

Seperti halnya depresi, kegelisahan, ketidaksuburan, penambahan berat badan, ketidakseimbangan hormon, kembung, sakit perut, jerawat, kista, peningkatan risiko kanker dan masih banyak lagi. 

Wanita termasuk saya harus berurusan dengan rambut wajah!” ujar Tina dalam caption fotonya.

(Baca: 4 Buah Ini Ternyata Bisa Membersihkan Paru-paru Secara Alami)

"Apakah Anda tahu bagaimana UN-FEMININE ini bisa membuat wanita merasa buruk?

Saya selalu merasa benar-benar sadar akan hal itu.

Tapi saya harus melupakanya karena saya ingin menciptakan kesadaran lebih seputar sindrom ini, dan seberapa besar dampaknya terhadap kehidupan seseorang."

Postingan ini langsung tersebar di dunia maya dan menjadi viral.

Tak hanya itu, aksinya ini juga menjadi dukungan terhadap semua wanita yang mengalami hal serupa.

"Bila anda melihat seseorang dengan kelebihan berat badan, memiliki bekas botak, atau wanita yang memiliki rambut wajah, “DON'T JUDGE".

Anda tidak pernah tahu apa yang sedang dialami seseorang dan tidak adil untuk memasukkan seseorang ke dalam suatu kategori tanpa mengetahui sebabnya." (*)