Find Us On Social Media :

Depresi dan Hendak Bunuh Diri, Pria Ini Malah Dapatkan Jodoh, Loh Kok Bisa?

By Irene Cynthia Hadi, Rabu, 30 Agustus 2017 | 23:41 WIB

Kevin dan Blake Walsh

Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi

Grid.ID - Kisah cinta layaknya drama romantis benar-benar terjadi dalam kehidupan pasangan ini.

Kevin Walsh dulu merupakan anak senior di sebuah SMA di Chicago.

Ia masih berusia 17 tahun saat ia depresi dan merasa terisolasi dari kehidupannya.

(BACA JUGA Inilah Kata-Kata Terakhir Putri Diana Sebelum Tiada, Ternyata Ia Sempat Mengatakan Sesuatu Kepada Penolongnya Ini....)

Kesepian yang dirasakan Kevin membuat ia ingin mengakhiri hidupnya.

Pada saat terakhir ketika ia hendak bunuh diri itulah, Kevin menerima telepon dari sebuah nomor asing di HPnya.

Ia mengangkatnya dan terdengarlah suara seorang gadis.

Gadis itu adalah Blake, teman Kevin dari kamp Kitab Suci Michigan.

Sejak saat itu, mereka berteman dekat.

(BACA JUGA Terungkap! 4 Misteri Ini Masih Menyelimuti Kematian Putri Diana, Benarkah Ia Masih Punya Harapan untuk Hidup?)

Meskipun begitu, Kevin dan Blake tidak pernah saling menelepon satu sama lain lagi sejak saat itu.

Mereka bersahabat dan sering berbincang bersama, bahkan meskipun mereka berkencan dengan orang lain.

Bagi Kevin, panggilan telepon dari Blake adalah bentuk kepedulian seseorang yang sangat ia butuhkan.

Blake berkata,"Aku sangat berterimakasih karena aku mengangkatnya. Jika tidak, ia (Kevin) tidak akan berada di sini sekarang."

(BACA JUGA Ultah ke-59, Paris Jackson Lakukan Sesuatu yang Begitu Menyayat Hati untuk Sang Ayah...)

Tak berselang lama setelah Blake putus, Kevin datang dan mendukungnya.

Ia kemudian menyatakan cintanya kepada Blake dan melamarnya pada bulan April 2016.

Kevin memberikan sebuah cincin dengan permata hitam.

Keduanya menikah pada tanggal 17 September 2016, sekitar 10 tahun setelah panggilan telepon yang tidak terduga itu.

(BACA JUGA Ladyboy Thailand Ikut Wamil? Gimana Jadinya Ya?)

Ajaibnya, Blake mngatakan bahwa ia menerima panggilan dari Kevin, bukan sebaliknya.

Namun Kevin mengatakan bahwa itu tidak mungkin karena saat itu HPnya baru dan ia tak memiliki nomor Blake.

Kini keduanya menginspirasi semua orang lewat kisah mereka.

Mereka juga mendorong orang yang depresi dan ingin bunuh diri untuk berani berbicara kepada orang lain.

(BACA JUGA Duh..Imutnya Baby yang Mirip Raisa Ini...Sudah Stylish dan Photogenic Kayak Raisa Belum ya?)

(*)