Find Us On Social Media :

Mitos Jus Nanas Bisa Perbaiki Kualitas Sperma? Ketahui Faktanya di Sini

By Fahrisa Surya, Minggu, 17 September 2017 | 20:19 WIB

Fakta membuktikan bahwa jus nanas tidak bisa perbaiki kualitas sperma jangka pendek

Laporan Wartawan Grid.ID, Yuliana Sere

Grid.ID – Seks oral diselimuti oleh berbagai mitos yang masih dipercaya masyarakat.

Salah satu mitos yang beredar adalah mitos mengenai jus nanas.

Jus nanas dipercaya bisa membuat perbedaan rasa sperma dalam waktu singkat.

Kamu mungkin salah satu korban yang termakan mitos ini.

(BACA: Ternyata Ini Makanan yang Perlu Dikonsumsi Untuk Menurunkan Berat Badan, Apa Aja sih?)

Dengan tanpa ragu-ragu, kamu akan meminta pasangan untuk minum jus ini sebelum bercinta sehingga bisa menghasilkan kualitas sperma yang baik.

Namun sebenarnya, tindakan yang kamu lakukan itu tidak benar.

Melansir dari dailymail.com, Grid.ID temukan bahwa jus nanas sama sekali tidak berpengaruh pada rasa sperma.

Menurut Dr. Madeleine Castellanos, tidak ada jumlah nanas yang akan membuat rasa sperma menjadi lebih enak.

Dokter ini juga menegaskan bahwa pria tidak perlu minum jus nanas sebelum melakukan seks oral.

(BACA: Ternyata Ini 7 Manfaat Minum Susu dengan Madu, Bisa Bikin Awet Muda loh!)