Find Us On Social Media :

Ivan Gunawan Tutup Kolom Komentar Postingan Foto Ayu Ting Ting, Ternyata Ini Alasannya

By Atikah Ishmah W, Sabtu, 23 September 2017 | 20:53 WIB

Ivan Gunawan ungkap alasan tutup kolom komentar

Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya R.R

Grid.ID - Beberapa hari yang lalu, desainer Ivan Gunawan diserang netizen lantaran mengunggah foto Ayu Ting Ting di Instagramnya.

Pada foto tersebut, Ayu Ting Ting tampil elegan menggunakan gaun rancangan Ivan Gunawan saat menghadiri malam puncak ajang 'Indonesian Television Awards 2017' yang digelar di Studio MNC, Rabu (20/9/2017).

"Cuma pengin bilang, kamu cantik malam ini," tulis Ivan Gunawan pada caption postingan akun tersebut.

Tak sampai hitungan jam, kolom komentar Instagram Igun pun ramai dengan nyinyiran netizen.

Seolah malas meladeni komentar-komentar tersebut, Igun pun memutuskan untuk menutup kolom komentar pada postingannya itu.

(BACA: Ivan Gunawan Ngaku Senang Satu Acara dengan Ayu Ting Ting, Tandanya Makin Dekat dong!)

Banyak pihak yang menanyakan perihal sikap Igun tersebut.

Ternyata begini penjelasan dari Igun.

"Aku nggak suka dikomentarin sama orang yang nggak punya kelayakan untuk mengomentari saya.

Kalau saya memang menggulirkan sebuah koleksi yang berkomentar orang fashion, apakah itu fashion blogger atau fashion stylish saya akan terima," kata Igun saat ditemui Grid.ID di outlet 'MANDJHA' Yosodipuran Solo.

(BACA: Kamu Punya Perut Buncit dan Pinggul Lebar? Jangan Khawatir! Ini Dia Tips Mengenakan Gaya Busana Hijab ala Ivan Gunawan)