Find Us On Social Media :

Pertolongan Pertama Pada Korban Gigitan Ular, Jangan Panik ya!

By Fahrisa Surya, Kamis, 28 September 2017 | 22:33 WIB

Ilustrasi

Laporan Wartawan Grid.ID, Yuliana Sere

Grid.ID – Akhir-akhir ini banyak berita tentang ular yang ditemukan di rumah bahkan di dalam toilet.

Bahkan sebuah berita beberapa hari lalu tentang seorang pria yang melepaskan sekarung ular di pengadilan.

Nah, ketika kamu melihat seseorang digigit ular spontan kamu mungkin akan berteriak.

Setelah itu kamu mungkin bingung apa yang akan kamu lakukan selanjutnya.

(BACA: 3 Kesalahan Pemakaian Celana Dalam ini Bisa Berbahaya Buat Kesehatan, Jangan Diabaikan ya!)

Grid.ID melansir dari auroville.org tentang pertolongan pertama pada korban yang digigit ular.

1.Jaga agar korban tetap tenang

Yakinkan korban dan jangan biarkan ia panik.

Saat panik, detak jantung akan mengedarkan racun lebih cepat di tubuh.

2.Kompres

Kompres sekuat tenaga pada bagian yang digigit.