Find Us On Social Media :

Mengaku Mendapat Pesan Dari Dewa, Orang Ini Nekat Daki Puncak Gunung Agung Untuk Lakukan Hal Ini

By Linda Fitria, Senin, 2 Oktober 2017 | 21:35 WIB

Para pendaki Gunung Agung

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda

Grid.ID- Sudah sepekan lebih Gunung Agung berstatus Awas.

Ribuan pengungsi juga sudah berhasil di amankan dari daerah rawan lereng Gunung.

Aktivitas gunung yang makin tinggi membuat pengawasan terhadap istana dewata ini makin ketat.

Namun, baru-baru ini publik dikejutkan dengan pendakian beberapa orang ke puncak Gunung Agung.

(BACA : Mengenal Siti Adira Kania, Anak Ikke Nurjannah yang Pintar dan Cantiknya Kebangetan! Bak Pinang Dibelah Dua loh Sama Mama)

Bahkan berita tentang pendakian orang Bali sampai ke telinga Internasional.

Dilansir Grid.ID dari laman Dailymail, diketahui beberapa orang ini mendaki gunung karena mendapat pesan dari Tuhan.

Mereka berjalan kaki ke puncak gunung untuk melakukan persembahan.

Mereka melakukan pendakian ditengah besarnya kemungkinan gunung itu meletus kapan saja.

(BACA : Kronologi Meninggalnya Praja IPDN Saat Diksar, Subuh Masih Telepon Orang Tua, Sampai Bilang Teman "Tunggu Gua di Lampung")

Gunung Agung telah bergetar sejak Agustus  dengan getaran yang dirasakan setiap harinya.