Find Us On Social Media :

Seru Banget, Ini Alasan Ayu Ting Ting Rayakan Ulang Tahun Ibunya di Singapura

By Way, Jumat, 6 Oktober 2017 | 21:12 WIB

Hair bun yang sedikit berantakan ini membuat Ayu Ting Ting tampak segar ya

Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari.

Grid.ID - Beberapa waktu lalu Ayu Ting Ting dan keluarga merayakan ulang tahun ibunda tercintanya di Singapura.

Namun penyanyi dangdut sekaligus presenter ini mengatakan tidak merencanakan merayakan ulang tahun di Singapura.

"Engga (rencanain) juga sih."

"Cuma pas aja momen nya ulang tahun dan kebetulan kerjaan juga nggak banyak banget," ungkap Ayu Ting Ting saat ditemui di gedung Trans TV, Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (6/10/2017).

(Baca :  Serunya Vivo V7+ Super Selling Day, Bertabur Hadiah dan Bonus )

"Jadi emang kita iseng aja."

"Kita beli kue di sana. Malemnya di-surprise-in"

" Terus di perahu juga kasih surprise juga buat ibu."

"Jadi seru-seruan aja lah. Biar ada momen yang seru," lanjutnya.

Namun, Ayu Ting Ting mengaku tidak memberikan kado spesial untuk ibunya.

(Baca : Banjir Bonus, Vivo V7+ Bisa Dipesan di Vivo Store dan 7 E-Commerce Terkemuka  )