Find Us On Social Media :

Jalin Kerjasama dengan Kota Hebron Palestina, Kota Malang Siapkan Beasiswa

By Grid Reporter, Senin, 7 Januari 2019 | 17:40 WIB

Pemerintah Kota Malang menandatangani perjanjian sister city

Laporan Wartawan Grid.Id, Angriawan Cahyo Pawenang

Grid.ID - Pemerintah Kota Malang dan Pemerintah Kota Hebron, Palestina menjalin kerja sama di berbagai bidang.

Dikutip dari Tribunnews Senin (7/1/2019), kedua perwakilan tampak menandatangani perjanjian sister city di Balai Kota Malang.

Wali Kota Malang, Sutiaji mengatakan, salah satu bidang yang akan dikerjasamakan adalah bidang pendidikan.

Baca Juga : Ruben Onsu Komentari Daftar 45 Artis dan 100 Model yang Diduga Terlibat Prostitusi Online

Sutiaji menyebut, Pemerintah Kota Malang akan memberikan fasilitas bagi mahasiswa asal Hebron yang sedang melaksanakan studinya di kota tersebut.

"Nanti bisa kami bantu dalam kaitannya tempat tinggal misalnya bagi para mahasiswa yang mengemban ilmu di Kota Malang, atau hal dasar lainnya dalam memberikan keamanan dan kenyamanan bagi para mahasiswa," kata Sutiaji.

Selain di bidang pendidikan, melalui perjanjian sister city, kedua kota juga bekerja sama di bidang heritage.

Menurut Sutiaji, kedua kota mempunyai puluhan situs dan bangunan bersejarah.

Seperti di Hebron yang terdapat Gua Makhpela tempat istri Nabi Ibrahim AS, Sarah, dikuburkan.

Dikutip dari Kompas.com pada Senin (7/1/2019), Sutiaji berharap akan banyak wisatawan-wisatawan akan datang ke Kota Hebron dan begitu juga sebaliknya karena ada ketertarikan

Selain kedua bidang tersebut, Pemerintah Kota Malang jug akan berinvestasi bidang pemadam kebakaran, pengelolaan sampah, dan rumah sakit di Kota Hebron.

Baca Juga : Tanggapi Kasus Vanessa Angel Tersangkut Prostitusi Online, Ruben Onsu: Harus Hidup Lebih Baik Lagi!

"Nilai investasinya belum. Baru agreement, nota kesepahaman bahwa kita akan melakukan kerja sama. Detailnya nanti," ujar dia.

Wali kota Hebron Tayseer Abu Sneineh mengatakan, kedua pemerintahan memiliki kesamaan dalam meningkatkan pendidikan.

Dia juga bersyukur Pemerintah Kota Malang mau membantu rakyatnya dengan memberikan beasiswa. (*)