Find Us On Social Media :

4 Kebiasaan Buruk Sesudah Makan, Ini Akibatnya Jika Dilakukan

By Alfa Pratama, Minggu, 8 Oktober 2017 | 02:59 WIB

Usai makan biasanya keinginan untuk tidur tambah besar, atau setidaknya sebagian orang langsung berbaring. Sebaiknya jangan lakukan lagi kebiasaan ini. Setidaknya, hindari posisi tidur dalam waktu dua jam setelah makan.

Grid.ID - Ingat istilah "kenyang bego"?

Mungkin itulah yang dirasakan setelah perut kekenyangan maka tidak bisa berpikir untuk melakukan apapun atau bahkan seenaknya untuk melakukan sesuatu hal.

Kamu yang sudah kenyang akan beranggapan bahwa setelah makan, kamu dapat melakukan apa saja sesudahnya.

Namun, apakah kamu bahwa ada beberapa hal yang sebaiknya dihindari sesaat setelah makan karena dapat merugikan kesehatan?

Ada beberapa kebiasaan-kebiasaan yang tidak baik dilakukan setelah makan karena bisa menghambat kerja organ pencernaan.

(Inilah 9 Selebriti Wanita yang Menikah Muda Sebelum Umur 22 Tahun, Paling Muda Umur 17 Tahun)

Inilah 4 kebiasaan buruk setelah makan yang banyak dilakukan kebanyakan orang.

1. Tidur

Tidur setelah makan besar bisa memperlambat organ pencernaan sehingga kamu akan merasa kembung dan tidak nyaman saat bangun.

Tidur telentang juga akan menyebabkan makanan langsung masuk ke kerongkongan dan menyebabkan rasa terbakar di dada.

Sebaiknya tunggu setidaknya satu jam setelah makan sebelum tidur, sehingga organ pencernaan telah memecah makanan.

2. Makan buah