Find Us On Social Media :

Nyeri Saat Menyusui? Wajib Tahu 3 Obat Penghilang Nyeri Ini

By Justina Nur Landhiani, Minggu, 8 Oktober 2017 | 17:29 WIB

Nyeri saat menyusui biasanya dialami sebagian wanita, namun kamu jangan khawatir terhadap hal ini

Laporan Wartawan Grid.ID, Yuliana Sere

Grid.ID – Nyeri saat menyusui sering dialami beberapa wanita pasca melahirkan.

Beberapa ada yang menganggapnya normal namun menjadi tidak normal ketika hal ini berlangsung lama.

Bagi kamu yang takut hal ini terjadi, kamu mungkin harus mewaspadainya dengan mengetahui obat penghilang nyeri ini.

(BACA : Banjir Bonus, Vivo V7+ Bisa Dipesan di Vivo Store dan 7 E-Commerce Terkemuka )

Untuk itu, Grid.ID punya 3 obat untuk kamu jika kamu mengalami nyeri saat menyusui.

1. Codeine

Obat ini adalah pembunuh rasa sakit yang kadang diresepkan bersama dengan acetaminophen.

Beberapa diantara kamu memiliki gen yang bisa memetabolisme codeine menjadi morfin dengan cepat.

Ini bisa berdampak pada bayi misalnya bayi menjadi sulit makan dan memiliki masalah pernapasan.

Untuk itu, konsultasi dahulu dengan dokter ya.

(BACA : Serunya Vivo V7+ Super Selling Day, Bertabur Hadiah dan Bonus )

2. Ibuprofen

Obat ini sudah terkenal karena manfaatnya sebagai penghilang nyeri.

Ini merupakan pilihan yang tepat untuk ibu menyusui.

Dan ini tidak mengganggu jumlah ASI.

3. Acetaminophen

Obat ini biasa ditemukan dalam obat flu.

AAP dan WHO juga menganggap obat ini aman untuk ibu menyusui.

Beberapa obat di atas sangat ampuh untuk meredakan nyeri saat menyusui.

Dokter juga pasti akan menyarankan kamu untuk meminum beberapa dari obat di atas.

(BACA : Beda Usia 18 Tahun dengan Suaminya, Begini Penampilan Ibu Tiri Teuku Rassya )

Cepat sembuh ya, Mom. (*)