Find Us On Social Media :

Artis Berumur 34 Tahun Ini Kompak Kenakan Dress yang Sama dengan Miss Grand Indonesia 2017, Penampilannya Bikin Meleleh!

By Apriliana Dwi Putridinanti, Kamis, 19 Oktober 2017 | 15:26 WIB

Dari sekian banyak dress yang pernah dikenakan oleh Miss Grand Indonesia 2017, ternyata ada satu yang sama dengan milik seorang artis berumur 34 tahun loh.

Laporan Wartawan Grid.ID, Apriliana Dwi Putridinanti

Grid.ID – Siapa yang tak mengenal Dea Rizkita?

Wanita yang kini sedang berjuang di acara Miss Grand International 2017 ini dikenal cerdas dan memiliki jiwa sosial yang tinggi.

Tak hanya itu, mahasiswi magister psikologi ini juga mempunyai paras yang ayu bak putri dari kahyangan.

(BACA: 4 Transformasi Cupu Hingga Seksinya Ariel Tatum di Depan Kamera, Suka yang Mana?)

Menjadi Miss Grand Indonesia 2017, Dea tentu kerap mengenakan berbagai dress cantik untuk menunjang penampilannya.

Dari sekian banyak dress yang pernah ia kenakan, ternyata ada satu yang sama dengan milik seorang artis berumur 34 tahun loh.

Ingin tahu siapa dan bagaimana penampilan mereka?

(BACA: Kaesang Bocorkan Foto Masa Kecil Kakaknya yang Segera Menikah, Dibilang Mirip Kajol, Ternyata Udah Cantik dari Dulu)

Berikut ulasannya dari Grid.ID!

1. Dea Rizkita

Miss Grand Indonesia 2017, Dea Rizkita, terlihat menawan dalam balutan dress bernuansa hitam dan putih karya Ivan Gunawan ini.

Dihias dengan manik-manik, dress berbahan tulle ini terlihat begitu manis ketika dikenakan oleh Dea.

(BACA: Duh, Ternyata Ini 4 Koleksi Sepatu Boots Punya Syahrini yang Harganya Bikin Melongo, Bisa Buat Umroh Berkali-kali!)

Dipadukan dengan pointed-toe platform heels warna silver, penampilan wanita kelahiran 28 Juni 1993 ini menjadi semakin memesona.

Tatanan rambut model kepang yang digelung rendah seolah memancarkan aura anggun dari dirinya.

Polesan makeup yang sedikit tebal pada wajahnya juga semakin menyempurnakan penampilan cantiknya ini.

(BACA: Nurun Dari Mamanya, Inilah Pesona Cantik dan Modisnya Naura Anak Nola AB Three)

Lalu siapakah artis berumur 34 tahun yang juga mengenakan dress cantik ini?

Ini dia orangnya:

2. Ririn Ekawati

Ya, dia adalah artis kelahiran 11 November 1992, Ririn Ekawati.

(BACA: Aduhai! Menantu Cantik SBY, Annisa Pohan Pakai Tas ala Anak Kos, Seperti Apa ya Penampilannya?)

Sama seperti Dea, Ririn nampak sangat cantik ketika mengenakan dress berpotongan A-line ini.

Manik-manik berbentuk bunga yang menghiasi kerah flat-nya juga ikut mempermanis penampilan artis cantik ini.

Ririn juga mengenakan sepasang platform heels bernuansa hitam dan emas untuk menyempurnakan penampilannya.

(BACA: Periksa Kehamilan, Harga Sandal dan Tas Milik Artis Cantik Ini Cukup Buat Pulang Kampung Berkali-kali!)

Rambutnya ditata dengan model gelung sehingga wajah cantiknya menjadi semakin terlihat.

Riasan smokey eyes dan polesan lipstik warna merah menyala membuat pesona Ririn menjadi semakin terpancar.

Meski terpaut umur yang jauh, penampilan kedua wanita cantik ini sama-sama memesona ya.

(BACA: Sama-sama Manis Kayak Gulali, Istri Hamish Daud Ternyata Pernah Kembaran Dress dengan Seorang Ratu Kecantikan! Lebih Cantik Siapa?)

Bikin meleleh deh! (*)