Find Us On Social Media :

Najwa Shihab Beri Pesan untuk Masyarakat Indonesia

By Rich, Sabtu, 28 Oktober 2017 | 18:49 WIB

Najwa Shihab

Grid.ID - Setiap tanggal 28 Oktober seluruh masyarakat Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda.

Sumpah pemuda pertama kali diucapkan di Jakarta, 17 tahun sebelum Indonesia merdeka yakni pada 28 Oktober 1928 silam.

Saat itu para pemuda yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia mengakui bahwa tanah air mereka, tumpah darah mereka dan bahasa mereka adalah satu, yakni Indonesia.

Sumpah tersebut disampaikan diujung acara Kongres Pemuda Kedua, yang diketuai oleh Sugondo Djojopuspito.

Sumpah Pemuda menjadi suatu tonggak utama dalam sejarah Indonesia yang dianggap menjadi suatu ikrar yang mampu membangun semangat untuk menegaskan cita-cita dari terbentuknya Negara Indonesia.

Tepat pada hari ini, Sabtu (28/10/2017) masyarakat Indonesia kembali memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-89.

Sebagian masyarakat kompak peringati Hari Sumpah Pemuda dengan memposting berisikan kalimat-kalimat penyemangat untuk kemajuan bangsa di media sosial.

Adapula yang mengemasnya dalam bentuk video.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Presenter, Najwa Shihab.

Di Hari Sumpah Pemuda ini, Najwa memposting sebuah video yang seolah memberikan pesan kepada para pemuda Indonesia.

Video tersebut hanya berdurasi 1 menit 4 detik , namun mengandung banyak makna.

Najwa, menyebut bahwa para pemuda Indonesia pernah bersumpah kepada Indonesia untuk bersatu dalam tumpah darah bangsa dan bahasa.