Find Us On Social Media :

Resep Kue Dorayaki, Camilan Favorit Doraemon, Ternyata Gampang Loh

By Afif Khoirul M, Sabtu, 28 Oktober 2017 | 21:25 WIB

Resep Kue Dorayaki

Grid.ID - Suka nonton film kartun Doraemon?

Pasti tahu dong makanan favorit doraemon yang bernama dorayaki?

Dari pada ngiler lihat doraemon makan, yuk buat dorayaki  di rumah.

Dikutip dari ricenfloor, ini dia bahan dan cara membuat dorayaki.

( BACA : Diajak Guyon Presiden Jokowi, Begini penampilan Nyentrik Krisdayanti Saat Peringati Sumpah Pemuda di Istana Negara )

Bahan

1 butir telur utuh  + 1 kuning telur

1 sendok teh gula kastor

1/2 sendok makan madu

( BACA : Ini Dia 7 Tradisi Pernikahan Unik di Dunia! Nomor 5 Pengantin Baru 3 Hari Nggak Boleh ke Toilet! )

½ sendok teh ekstrak vanili

1/3 cangkir susu kental manis

2 sendok teh minyak sayur

3/4 gelas tepung kue

( BACA : Kelihatan Pucat Nggak Masalah, Roro Fitria Justru Lebih Cantik Kalau Tak Pakai Make Up! )

½ sendok teh baking powder

1  putih telur

4 sendok teh gula

1/8 sendok teh krim tartar

Cara pembuatan

1. Masukkan 1 telur utuh, 1 kuning telur, gula, madu, vanili, minyak sayur kedalam wadah, kocok halus.

2. Tambahkan baking powder dan tepung kue yang diayak, kocok kembali.

3. Masukkan putih telur, gula dan krim tartar, kocok halus sampai mejadi sponge.

4. Campur kedua bahan dalam wadah, mixer halus sampai kalis.

5. Panaskan wajan datar, masukkan satu sendok adonan dorayaki sampai menutupi permukaan.

6. Panaskan dorayaki dalam bentuk bulat, ulangi sampai adonan habis.

7. Angkat dorayaki setelah matang.

8. Satukan 2 buah roti, oleskan susu kental manis di tengahnya.

Dorayaki siap dinikmati.

(*)