Find Us On Social Media :

Makin Pintar! Google Akan Lakukan Hal Ini Meski Kamu Sudah Mengganti Domain Negara di Pencarianmu!

By Anita Rohmatur R, Minggu, 29 Oktober 2017 | 12:21 WIB

Google semakin pintar!

Grid.ID - Siapa tak kenal google.

Mesin pencari terbesar di dunia ini telah melakukan perubahan pada sistemnya, sehingga membuat kita lebih mudah ketika mencari sesuatu di mesin mereka.

Google membuat perubahan besar pada bagian Google Search-nya.

'Perubahan' ini akan menghalangi pengguna mendapatkan hasil dari berbagai daerah yang tidak terhubung pada lokasinya.

Hal ini akan membuat kita mendapatkan hasil sesuai dengan lokasi kita, meskipun kita telah mengganti domain negara dalam pencarian kita, misalnya .com, .uk atau .au, .id.

(BACA JUGA: Mobil Dengan Bahan Bakar Minyak Akan Segera Punah? Negara Ini Siapkan Ribuan Stasiun Pengisian Baterai Untuk Kendaraan Listrik!)

Hal ini ditujukan agar hasil yang didapatkan akan lebih terlokalisir dan bermanfaat bagi pengguna.

Perubahan ini akan membayangi semua platform, termasuk desktop, web, aplikasi, dan web seluler.

Google berencana untuk membuat hasil pencarian akan sesuai dengan lokasi kita.

"Hari ini, kami telah memperbarui cara kami memberi label layanan negara di web seluler, aplikasi Google untuk iOS, dan Penelusuran dan Maps desktop. Kini pilihan layanan negara tidak akan lagi ditunjukkan oleh domain," kata Evelyn Kao, produk manajer, Google, dilansir dari gadgetsnow.com.

(BACA JUGA: Pakai Hijab, Inilah Penampilan Sederhana Putri Indonesia Pariwisata 2016 yang Bikin Adem)

Namun tenang, jika memang karena alasan tertentu, kita bisa memperoleh hasil dari layanan negara yang kita inginkan.