Find Us On Social Media :

Jokowi Tak Terima Sumbangan Dalam Pernikahan Putrinya, Para Mantan Guru SMA Kahiyang Ayu Rundingkan Hadiahnya

By Way, Sabtu, 4 November 2017 | 23:00 WIB

Permohonan tidak menerima sumbangan

Laporan Wartawan Grid.ID, Deshinta Nindya A.

Grid.ID - Tanggal 8 November 2017 merupakan hari yang bersejarah bagi putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu.

Pasalnya, kakak dari Kaesang Pangarep ini bakal melepas masa lajang.

Pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution bakal digelar di Solo, kampung halaman Presiden Jokowi.

Dari sekian banyak guru yang telah mengajar Kahiyang semasa SMA, hanya 7 guru saja yang diundang di pesta pernikahan Kahiyang dan Bobby Nasution.

(Baca :  H-4 Jelang Pernikahan Putri Jokowi, Ini Deretan Busana yang Dikenakan Kahiyang Ayu Saat Foto Pre Wedding, Ayu Tenan! )

Antara lain Dra. Endang Winarsih, Dra. Tini, Dra. Maranatha, S.H, Dra. Sri Indriati, Drs. Kismanto, M.Pd, Christiyanti, S.Pd dan Putut.

Tinggal menghitung hari, beberapa guru SMA Negeri 6 Surakarta sempat merundingkan lewat pesan, apa saja yang bakal dipersiapkan untuk acara pernikahan mantan muridnya tersebut. 

Hal ini diketahui dari Dra. Tini, salah satu guru Fisika SMA Negeri 6 Surakarta yang diundang di acara pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution.

"Awalnya ingin urunan uang dan dibelikan barang yang antik." 

(Baca : Saling Bantah Bukti Prostitusi di Hotel Alexis, Begini Pengakuan Salah Satu Pelanggan Tetapnya  )

"Soalnya yang tahun kemarin kan tidak menerima sumbangan."