Find Us On Social Media :

Demi Orang Tua, Bocah Ini Tinggalkan Sekolah Untuk Merawat Sang Ibu yang Sekarat

By Anita Rohmatur R, Sabtu, 11 November 2017 | 14:13 WIB

Gu merawat ibunya

Grid.ID - Seorang anak adalah harta paling berharga.

Apalagi anak yang berbakti kepada orang tua.

Anak seperti itu lebih berharga dari dunia dan isinya.

Dilansir reporter Grid.ID dari Viral 4 Real, seorang anak laki-laki berusia 12 tahun bernama Gu Guang Zhao asal Henan, Tiongkok, berhenti bersekolah.

Ia lantas menulis surat kepada kepala sekolahnya.

(BACA JUGA: Bentuk Jari Bisa Tunjukkan Kepribadianmu, Seperti Apa?)

Didalam surat itu ia berpesan untuk memohon berhenti sekolah.

Gu ingin merawat ibunya yang sedang sekarat karena gagal ginjal dan membutuhkan transplantasi ginjal segera.

Bukan hanya merawat ibunya saja.

Gu juga harus bekerja demi mendapatkan uang untuk operasi ibunya.

(BACA JUGA:Makan Tengah Malam Tingkatkan Risiko Penyakit Ini, Waspada Bahaya Banget nih!)

Ia harus mengumpulkan uang sebanyak 500.00 yuan (Rp.1 Milyar).

Gu juga berpikir jika uang sekolahnya lebih baik ditabung untuk pengobatan ibunya.

Ayah Gu pun sudah tidak bekerja lantaran juga ikut merawat ibunya.

Jadi kini, Gu lah yang menjadi tulang punggung keluarga.

Netizen terharu dengan kisah Gu.

Mereka ramai-ramai mengumpulkan uang untuk membantu Gu.

(*)