Find Us On Social Media :

Saxophone Jadi Alasan Nidji Pilih Ubay Jadi Pengganti Giring Ganesha

By Rangga Gani Satrio, Rabu, 6 Februari 2019 | 21:14 WIB

Band Nidji dan Produser Musica Studio, Bu Acin, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan pada Rabu (6/2/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio

Grid.ID - Di akhir tahun 2018 lalu, grup band Nidji menggelar audisi pencarian vokalis baru.

Band yang sudah berusia 17 tahun ini memang telah ditinggalkan oleh sang vokalis, Giring Ganesha, lantaran memilih fokus di dunia politik.

Pada awal tahun 2019, band Nidji akhirnya menemukan vokalis baru, yaitu Ubay.

Ubay terpilih setalah mengalahkan 2500 peserta yang sudah mengirimkan video musik kepada Nidji.

Baca Juga : Tinggal Hitungan Hari, Syahrini Bakal Resmi Jadi Istri Reino Barack

"Prosesnya itu dari semua yang sudah mengirim 2500 video yang sudah terkirim dimulai dari Desember sampai Januari."

"Memang kepilih akhirnya kemarin di Bandung menjadi 10 finalis kita seleksi dan kita pilih dan kemarin kita rasain dua hari di Bandung," kata Rama sang gitaris band Nidji yang ditemui tim Grid.ID di kawasan Kemang, Jakarta Selatan pada Rabu (6/2/2019).

Selain lewat audisi video, Band Nidji juga menyeleksi 10 finalis setelah merasakan langsung tampil sepanggung dengan masing-masing finalisnya.

Hingga akhirnya para personel, Andro, Randi, Rama, Ariel, dan Adri meminang Ubay sebagai vokalis baru Band Nidji.

"Kita setiap kali diskusi liat video dari mulai workshop dari mulai kita preskon berinteraksi. Kemudian ada workshop malamnya sebelum kita manggung malem juga kita ngerasain bahwa mana yang cocok yang menjadi vokalis dari nidji," lanjut Rama.

"Dan kemarin setelah selesai manggung akhirnya kita diskusi sangat berat juga terpilihlah Ubay," sambungnya.