Find Us On Social Media :

Kekasih Bantah Motor Scoopy yang Dirusak Adi Saputra Miliknya

By Corry Wenas Samosir, Sabtu, 9 Februari 2019 | 15:38 WIB

Kolase Adi Saputra dan Yuni.

Laporan Wawancara Grid.ID, Corry Wenas Samosir

Grid.ID - Seorang pengendara motor yang bernama Adi Saputra menjadi viral setelah membanting motornya saat ditilang di Jalan Letnan Soetopo, Serpong, Tangerang Selatan pada Kamis (7/2/2019).

Beredar kabar bahwa motor tersebut merupakan milik sang kekasih, Yuni, yang saat kejadian berada di lokasi.

Namun saat tim Grid.ID menyambangi kediaman Adi Saputra di kawasan Rawa Mekar Jaya, BSD, Tangerang Selatan, Sabtu (9/2/2019) kekasihnya yang bernama Yuni membantah kabar motor Scoopy tersebut miliknya.

"Itu makanya mba, karena kemarin pada bilang kasihan itu motor ceweknya, padahal emang itu motor dia," ujar Yuni kepada Grid.ID.

Baca Juga : Elza Syarief Laporkan Farhat Abbas Atas Dugaan Pencemaran Nama Baik dan Laporan Palsu

Ia juga menambahkan Adi membeli motor tersebut melalui penjualan online di facebook.

"Orang dia beli motor itu di facebook kok," kata Yuni.

Menurutnya motor tersebut baru dibeli sekitar dua minggu. Oleh karena itu Yuni mengklarifikasi motor tersebut bukanlah miliknya.

"Aku mah nggak punya motor, itu dia baru beli dua Minggu lewat facebook," ungkap Yuni.

Baca Juga : Elza Syarief Bongkar Ambisi Farhat Abbas yang Ingin Jadi Menteri

Namun sayangnya saat ditanyakan kepada Yuni apakah motor tersebut hasil tindak penggelapan atau penadahan, kekasih Adi itu mengaku tak mengetahui soal transaksi pembelian motor tersebut.

"Kurang tau saya mba, cuma taunya beli di facebook," pungkasnya.

Diketahui Adi yang mengendarai motor bersama kekasihnya ditilang polisi karena kedapatan melawan arus serta tidak memakai helm.

Pelanggaran lalu lintas tersebut terjadi di jalan Letnan Soetopo Serpong, Tangerang Selatan pada Kamis (7/2/2019) pukul 06.36 WIB.

Selain itu keduanya tak mengenakan helm dan medapatan yak membawa surat-surat kendaraan.

Setelah kasus ini dikembangkan oleh Polisi, didapati fakta bahwa motor yang dihancurkan Adi Saputra itu memiliki nomor polisi yang tak terdaftar.

Kini Adi Saputra pun berstatus tersangka atas tuduhan sebagai penadah.

(*)