Find Us On Social Media :

Miris, Ibu Ini Tega Buang Bayinya di Toilet SPBU Mojokerto, Surat yang Ditinggalkan Ungkap Alasannya

By Linda Fitria, Jumat, 17 November 2017 | 21:52 WIB

Seorang bayi ditemukan di Mojokerto

Grid.ID- Baru saja Mojokerto geger setelah ditemukan seorang bayi perempuan yang dibuang.

Seorang bayi ditemukan dalam sebuah kardus di toilet SPBU Desa Kedunglengkong, Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto.

Ditemukan lengkap dengan baju dan botol susu, berikut ini kronologi dan fakta lain dari penemuan bayi mungil ini.

1. Kronologi penemuan

Bayi malang itu pertama ditemukan oleh Muhammad Aziz Fikri (21), Jumat (17/11/2017) pukul 01.00 WIB.

Muhammad Aziz berhenti di SPBU untuk buang air kecil.

(BACA : Digelar Semalam, Berikut Daftar Pemenang AMI Awards 2017, yang Barusan Dihujat Netizen Ikutan Menang loh )

Saat akan masuk, dirinya mendengar suara tangisan bayi.

Setelah dicari, Muhammad Aziz menemukan sebuah kardus dan seorang bayi di dalamnya.

2. Isi kardus

Saat ditemukan, bayi cantik itu sudah lengkap memakai pakaian.

Bahkan di dalamnya ditemukan sebuah botol susu 400 gram, handuk, dan kain alas.

Yang lebih menyita perhatian khalayak ialah sebuah surat yang ditinggal sang ibu di dalam kardus.

3. Surat wasiat sang ibu

(BACA : Raisa dan Isyana Lari-larian di Panggung AMI Awards 2017, Alasannya Bikin Netizen Ngakak nih!)

Sebuah surat berwarna putih ditemukan di dalam kardus.

Dalam surat itu, tertulis sebuah pesan untuk siapa saja yang menemukan bayinya.

"Maaf sebelumnya saya nggak bisa merawat anak saya karena biaya, bayi ini nggak ada yang menafkahi.

Karena itu, saya minta tolong pada anda (yang menemukan) untuk merawat dan menjaganya.

Anak ini saya beri nama Aini Nur Azizah. Terimakasih."

Dari surat yang ditinggal, terungkap alasan sang ibu membuang bayinya lantaran masalah biaya.

(BACA : Ngakak! #SaveTiangListrik Jadi Trending Topic Twitter, Meme Soal Setya Novanto Banyak Bermunculan Lagi)

4. Keadaan bayi saat ini

Saat ini bayi mungil itu telah dirawat di RSUD Mojosari untuk mendapat perawatan intensif.

Dilansir Grid.ID dari Surya.co.id tim dokter menjelaskan usia sang bayi sampai dia ditemukan.

"Kalau dilihat, dari usia bayi ini belum mencapai dua sampai tiga hari," kata Dokter Spesialis Anak RSUD Prof dr Soekandar, Anggono Ratna, Jumat (17/11/2017).

5. Pihak berwajib lakukan penyelidikan

Terkait penemuan bayi ini, pihak berwajib telah mengkordinasi aparat desa bila ada warganya yang melahirkan.

Ia juga menjelaskan bahwa setelah ditemukan Muhammad Aziz, bayi itu sempat dibawa pulang terlebih dahulu.

"Jadi, bayi itu setelah ditemukan saksi Muhammad Azis Fikri, tidak langsung dibawa ke Polsek. Tapi dibawa pulang ke rumah terlebih dahulu. Oleh orangtuanya diminta untuk melapor ke Polsek," kata AKP Hery Siswanto.

(*)