Find Us On Social Media :

5 Kota di Eropa Ini Wajib Kamu Kunjungi Saat Musim Salju, Berasa di Negeri Dongeng! Berapa ya Biaya Akomodasinya?

By Fahrisa Surya, Minggu, 19 November 2017 | 14:45 WIB

Kota dengan pemandangan musim dingin bak fairy tale

Grid.ID - Mendekati akhir tahun, artinya musim dingin sudah menghampiri beberapa belahan dunia.

Negara-negara di Benua Eropa termasuk dari tempat yang bakal diselimuti salju.

Beberapa dari kita pasti pernah memimpikan merasakan musim salju yang indah layaknya di film-film atau di cerita dongeng.

(BACA: Terowongan Tempat Ritual Pengorbanan Suku Maya Ditemukan! Ternyata Begini Bentuknya)

Waktu yang tepat banget untuk merencanakan liburan akhir tahunmu nih.

Berikut ini daftar 5 kota di Eropa yang punya suasana seperti di negeri dongeng saat musim salju.

Catat tempatnya ya!

(BACA: Potret Kota Dari Dua Masa Ini Tunjukkan Waktu Telah Ubah Segalanya!)

5. Gothenburg, Swedia

Akhir tahun yang sempurna, Kota di dekat Stockholm ini memang lebih kecil daripada sang ibukota.

Tapi tempat ini punya pesona festival musim dingin yang lebih meriah.

Taman Liseberg akan bertransformasi menjadi Christmas market yang spektakuler.

Jalanan bakal dipenuhi dengan berbagai macam hiburan, kafe, dan toko-toko yang penuh kerlap-kerlip.

Biaya akomodasi : Mulai Rp 21,7 Juta PP.

(BACA: Eh, Ternyata Traffic Light di Jepang Pakai Warna Biru, Bukannya Hijau, Ini Lho Alasannya)

4. Praha, Republik Ceko

Kota ini punya bangunan dengan warna-warna pastel, kastil, dan gereja nuansa gotik.

Praha terlihat bak negeri dongeng tak peduli kapanpun.

Tambahan pohon natal dan lampu-lampu menambah kesan indah.

Selama disana kamu harus coba cinnamon roll yang disebut Trdelnik di pasar natal Old Town Square, dan pastikan melihat cahaya kota dari perahu sepanjang Sungai Vltava.

Biaya akomodasi : Mulai Rp 19,3 Juta PP.

3. Munich, Jerman

Cobain bratwurst tradisional Jerman langsung dari bara api di pinggir jalanan Marienplatz.

Santap di bawah gemerlap lampu dan pohon natal di sana.

Kalau kamu punya cukup waktu, kamu bisa mencoba kereta ke Salzburg, Austria, yang jaraknya kurang dari 2 jam yang memberimu pengalaman natal yang lebih indah.

Biaya Akomodasi : Mulai Rp 12,7 Juta PP.

(BACA: Kebun Raya Raksasa Ini Ternyata Ada di Padang Pasir, di Mana ya Kira-kira?)

2. Copenhagen, Denmark

Kalau ngomongin soal tempat fairy tale, kota asal Hans Christian Anderson wajib masuk daftar.

Tivoli Garden punya musim dingin bak wonderland setiap tahunnya, dengan kios-kios makanan dan minuman, serta musik natal dan pertunjukan pantomim.

Plus, konsep Hygge masyarakat Denmark akan kamu lihat di seluruh kota yang bikin kamu merasa hangat dan nyaman.

Biaya akomodasi: Mulai Rp 16,4 Juta PP

1. Wina, Austria

Dari pertengahan November hingga Natal, pusat kota Wina menjadi Christmas market terindah di Eropa.

Lebih dari 150 pedagang, dan yang terbesar ada di Rathausplatz dimana kamu bisa menemukan segala festival.

Mulai dari glühwein yang hangat sampai kerajinan tangan untuk kado natal.

Selain itu, Wina juga dipenuhi kafe yang elegan, arsitektur indah, dan museum terbaik di Eropa. 

Penting banget buat feeds instagram kamu.

Biaya akomodasi : Mulai Rp 21,1 Juta PP

Yuk, buruan kemasi kopermu! (*)