Find Us On Social Media :

Anak Mulai MPASI, Vicky Shu Bergegas Turunkan 10 Kg Bobot Tubuhnya

By Asri sulistyowati, Senin, 4 Maret 2019 | 15:49 WIB

Anak Mulai MPASI, Vicky Shu Bergegas Turunkan 10 Kg Bobot Tubuhnya.

Laporan Wartawan Grid.ID, Asri Sulistyowati

Grid.ID - Pasca melahirkan dan memberikan Asi eksklusif untuk sang buah hati, Abimanyu Manggala Nugroho, Vicky Shu memilih untuk mengurungkan niatnya melakukan diet.

Kini anak Vicky Shu sudah mendapat makanan pendamping ASI (MPASI), membuat Vicky Shu mulai berani untuk turunkan bobot tubuhnya seperti saat sebelum berbadan dua.

Dilansir Grid.ID dari kanal YouTube Net Entertainment News, Vicky Shu menceritakan program menurunkan berat badan yang tengah ia jalani.

"Jujur saat ini karena dia (Abimanyu Manggala Nugroho) mulai makan, jadi aku berani untuk rutin olahraga dan mengatur makan ya," ungkapnya.

Baca Juga : Putra Vicky Shu Tergolek Lemah di Rumah Sakit, Sang Artis: Maafkan Ibu ya Nak....

Penyanyi asal Cilacap ini mengaku sebelumnya belum berani melakukan diet lantaran takut produksi ASInya berkurang.

Baru saat sang putra mulai mendapat MPASI, ia merasa sudah waktunya untuk menurunkan berat badan.

"Karena menurut aku sudah waktunya aku nurunkan berat badan. Kalau kemarin itu jujur bukan nggak usaha, tapi aku takut kalau diet nanti ngurangin ASI. Kalau ASI aku berkurang, sedangkan dia kan bergantungnya hanya dari ASI," lanjutnya.

Baca Juga : Biasa Tampil Glamor dan Bermakeup, Vicky Shu Ternyata Hobi Pakai Daster di Rumah!

Istri dari Ade Imam Prabowo Harianto Nugroho Putro ini mengaku hingga saat ini produksi ASInya masih lancar.

Vicky Shu mulai mengatur jenis makanan yang ia konsumsi yakni dengan mengkonsumsi makanan organik, makanan yang direbus maupun dikukus.

"Alhamdulillah anaknya sih masih konsumsi ASI, ASInya lancar, jadi makannya organiklah, yang rebusan, kukusan itu juga," ungkapnya.

Baca Juga : Abimanyu Lebih Nempel dengan Sang Suami, Vicky Shu Ngaku Cemburu!

Selain mengatur jenis makanan, wanita 31 tahun ini mengaku mulai berolahraga.

Ia mengikuti olahraga zumba, muay thai.

Vicky Shu sempat berolahraga secara berlebihan sehingga membuat produksi ASInya berkurang.

"Udah mulai olahraga, zumba, muay thai. Karena aku dulu kan memang bassic-nya suka olahraga. Nah kemarin tu kalau berlebihan memang capek, berkurang asinya, jadi belum berani. Kalau sekarang akunya sudah mulai rileks, terus juga udah ngerti ritme bayi," ungkapnya.

Baca Juga : Ngeri! 2 Tahun Pria Ini Ngaku Sulit Bernapas, Ternyata Ada Gigi Tumbuh Didalam Hidung

Vicky Shu merasa masih memiliki PR untuk menurunkan berat badannya sebanyak 10 kg.

"Aku masih ada PR 10 kg lah kemarin itu turun 15 kg dibulan-bulan awal gitu bukan keran diet, mungkin capek. Terus habis itu stag nah 10kg lagi belum turun," lanjutnya.

Saat ditanya terkait tanggapan suami, Ade Imam Prabowo Harianto Nugroho Putro, atas program diet yang dijalani, Vicky shu memberikan penjelasannya.

Sebagai upaya menurunkan berat badan, suami Vicky Shu menyarankan sang istri untuk melakukan olahraga dan konsumsi makan sehat.Sang suami melarang Vicky Shu untuk melakukan diet secara ekstrim.

"Suami bukan tidak menyarankan tapi kalau dia menyarankan lebih ke olahraganya, kalau dari makanan boleh tapi makanan sehat gitu. Memang kalau mau turun kamu jangan makan sembarangan gitu, makanan yang aneh-aneh. Kalau makanan sehat boleh, olahraga boleh. Tapi kalau misalnya yang ekstrim jangan, kasian anaknya," ujarnya.

Baca Juga : Mulan Jameela, Al Ghazali dan Dul Jaelani Batal Sambangi Komnas HAM, Begini Kondisi Rumah Ahmad Dhani

Ade Imam lebih menyukai kondisi tubuh Vicky Shu saat ini yang memikirkan dan mengutamakan kebutuhan sang anak.

"Jadi dia menyarankan mendingan kamu begini karena kamu memikirkan kebutuhan anak. Daripada kamu sok-sokan diet pun buat disebut hot moms segala macam, tapi mikirin diri kamu sendiri bukan anak," tutupnya.

(*)