Find Us On Social Media :

Mengundang Banyak Perhatian, Film Dilan 1991 Sudah Diminta Diputar di Jepang dan Amerika

By Ria Theresia, Selasa, 12 Maret 2019 | 17:17 WIB

Mengundang Banyak Perhatian, Film Dilan 1991 Sudah Diminta Diputar di Jepang dan Amerika

Laporan wartawan Grid.ID, Ria Theresia Situmorang

Grid.ID - Wow, film Dilan 1991 ternyata sudah diminta untuk diputar di luar negeri lho!

Hal ini disampaikan sendiri oleh produser film Dilan 1991, Odi Mulya saat ditemui Grid.ID di Epicentrum Walk, Jakarta Selatan pada Selasa (12/3/2019).

Film Dilan 1991 sudah diminta untuk ditayangkan di Indonesian Film Festival di Tokyo dan Amerika.

Baca Juga : Produser Keberatan dengan Iklan Komersial yang Mirip Dengan Atribut Khas Film Dilan 1991

"Ini baru diminta Tokyo, Amerika juga minta putar, tapi masih main di sini, setelah turun baru dikasih," ungkapnya.

Menurutnya, pihak pemerintah dari luar negeri memang meminta film Dilan 1991 untuk diputar karena memang mengundang banyak perhatian bahkan di luar negeri.

"Festival, ada beberapa dari pemerintah biasanya," sambungnya.

Baca Juga : Bayu Skak Bicara Soal Tantangan Rilis Film Yowis Ben 2 Bersamaan dengan Dilan 1991 dan Captain Marvel