Find Us On Social Media :

Hendak Disandingkan dengan Pusara sang Istri, Temuan Jasad Kiai di Blitar Gegerkan Warga Lantaran Masih Utuh Setelah 31 Tahun

By Novita Desy Prasetyowati, Sabtu, 23 Maret 2019 | 17:14 WIB

Hendak Disandingkan dengan Pusara sang Istri, Jasad Kiai di Blitar Gegerkan Warga Lantaran Masih Utuh Setelah 31 Tahun Dikubur

Grid.ID - Setelah adanya pembongkaran, jasad Kiai di Blitar yang utuh meski telah dikubur 31 tahun menggegerkan warga.

Warga geger lantaran jasad kiai di Blitar itu masih utuh saat hendak disandingkan dengan pusara sang istri.

Jasad Kiai di Blitar yang utuh tersebut 31 tahun dikubur itu sempat dibagikan salah satu warganet di jejaring sosial Facebook.

Baca Juga : Herman Sikumbang Sempat Mimpi Digigit Ular Hingga Wafat Di Pangkuan Kiai

Video pemindahan makam seorang kiai di Blitar, Jawa Timur tersebut pertama kali diunggah akun Facebook Muta Bi'in pada (14/3/2019).

Muta Bi'in merupakan salah satu saksi mata yang turut menyaksikan peristiwa langka tersebut.

Muta Bi'in turut terlibat memindahkan makam Kiai di Blitar tersebut untuk disandingkan di dekat pusara istrinya.

Baca Juga : Kotoran Hingga Kutu Kerbau Bule Kiai Slamet Diburu Warga Saat Malam 1 Suro

Dilansir Grid.ID dari laman Tribun Video, jasad Kiai di Blitar yang masih utuh setelah 31 tahun tersebut merupakan Kiai Anwar Sudibyo, seorang tokoh ulama NU setempat.

Kiai Anwar Sudibyo meninggal pada tahun 1988 lalu.

31 tahun berlalu tepatnya di tahun 2019 ini, makam Kiai Anwar Sudibyo hendak dipindahkan.

Baca Juga : Sempat Dikira Korban Mutilasi, Polisi Pastikan Jasad Bayi yang Ditemukan di Pasar Minggu Terpotong Akibat Terinjak Truk Sampah