Find Us On Social Media :

Daebak! Efek Lagu Baru Epik High Berjudul Lullaby for A Cat Dinilai Mampu Membuat Seekor Kucing Benar-benar Tertidur

By Nesiana Yuko Argina, Kamis, 28 Maret 2019 | 16:42 WIB

Daebak! Efek Lagu Baru Epik High Berjudul Lullaby for A Cat Dinilai Mampu Membuat Seekor Kucing Benar-benar Tertidur

Laporan Wartawan Grid.ID, Nesiana Yuko Argina

Grid.ID - Epik High kembali merilis album baru pada 11 Maret lalu.

Epik High merupakan grup hip hop asal Korea Selatan yang beranggotakan Tablo, Mithra Jin, dan DJ Tukutz.

Salah satu lagu terbaru mereka yang berjudul Lullaby for A Cat disebut memiliki efek luar biasa.

Pasalnya, lagu tersebut dinilai mampu membuat seekor kucing benar-benar tertidur.

Baca Juga : Jadi Fans Berat Epik High, Suga BTS Pernah Ada di Lagu Sang Idol loh!

Lagu tersebut ditulis dan diaransemen oleh Tablo.

Dilansir dari Soompi pada Kamis (28/3/2019), Tablo juga tidak pernah menyangka lagunya akan sefenomenal itu.

"Saya banyak dihubungi orang-orang soal hal itu," ujar Tablo.

"Mereka bilang, saat memutar lagu itu, kucing mereka benar-benar tertidur," jelasnya.

Baca Juga : Nam Tae Hyun Ungkap Mantan Kekasih adalah Sumber Inspirasi Lagunya