Find Us On Social Media :

Lewati Batas Kecepatan Saat Kendarai Mobil di Belanda, Zaskia Sungkar dan Irwansyah Kena Tilang Hingga Jutaan Rupiah!

By Winda Wahdania, Senin, 1 April 2019 | 17:29 WIB

Irwansyah dan Zaskia Sungkar

Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania

Grid.ID - Pasangan selebritis Zaskia Sungkar dan Irwansyah tengah menikmati liburan ke negara Belanda.

Melalui unggahan dalam kanal YouTube The Sungkar Family (30/3), keduanya nampak tengah menikmati waktu berdua.

Dalam perjalanan, Zaskia pun bercerita tentang kejadian tak mengenakkan yang ia alami beberapa waktu yang lalu.

Baca Juga : Sering ke Luar Negeri, Irwansyah dan Zaskia Sungkar Akui Pernah Dihukum Karena Melanggar

Tepat pada bulan Oktober, pasangan ini rupanya harus membayar tilang karena melewati batas kecepatan kendaraan.

Zaskia menjelaskan bahwa kondisi kala itu sangat lelah lantaran padatnya jalan.

Hingga akhirnya saat berada di jalan yang sepi, Irwansyah pun menambah kecepatan mobilnya.

Baca Juga : Setelah 8 Tahun Menikah, Zaskia Sungkar Akhirnya Siap Jalani Program Bayi Tabung

Namun siapa sangka jika tak berselang lama, sulat tilang pun ia terima.

"Irwan tetap driver setia," kata Zaskia.

"Kita harus pelan-pelan guys, kemarin kan kena tilang, mahal," jawab Irwansyah.

"Oh ya, kan pas kapan itu bulan Oktober ya kita kan karena udah capek banget saat pulang dari Swiss ke Netherland itu tuh macet banget tau-tau kita bayar tilangan berapa yang?," jelas Zaskia.

"Sama yang ini, yang traffic lamp," imbuhnya.

Baca Juga : Zaskia Sungkar Sebut Ibunya Lebay saat Memohon Kepada Irwansyah Agar Tak Tinggalkan Anaknya

Tak tanggung-tanggung, Irwansyah pun harus merogoh kocek hingga Rp 5 juta untuk membayar tilang.

Tentu saja bukan nominal yang sedikit hanya untuk membayar kesalahannya tersebut.

"5 jutaan lah, ya maksudnya kalo buat tilangan kesel gitu," ujar Irwansyah.

Baca Juga : Shireen Sungkar dan Zaskia Sungkar Bongkar Alasan Selebriti Punya Banyak Koleksi Pakaian

Zaskia pun menerangkan bahwa mengemudi di sana memang cukup ketat dan harus berhati-hati.

"Jadi kalo nyetir disini resikonya emang gitu, kamu mending cari aman deh di 60, tapi 80 itu tuh," kata Zaskia.

"Oke kita 80 bos," pungkas Irwansyah sembari mengemudikan mobilnya menuju penginapan.

(*)