Find Us On Social Media :

Nostalgia Bareng Karakter-karakter dalam Majalah Bobo Yuk! Kalian Team Paman Gembul atau Paman Kikuk Nih?

By Hyashinta, Sabtu, 9 Desember 2017 | 22:55 WIB

Master Karakter dalam Bobo

Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi

Grid.ID - Kangen nggak sama teman bermain dan belajar yang satu ini?

Majalah Bobo setia menemani masa kecil kita dengan informasi dan cerita-cerita yang menarik.

Bacaan yang ringan dan khas anak-anak membuat kita betah membaca dari halaman awal sampai akhir.

Belum lagi empat cerita gambar legendaris yaitu 'Negeri Kelinci', 'Paman Kikuk, Husin, dan Asta', 'Cerita dari Negeri Dongeng', serta 'Bona Gajah Kecil Berbelalai Panjang'.

(BACA: Mulai dari Sarwendah hingga Krisdayanti, Yuk Intip Penampilan Kompak 5 Artis dan Anaknya dalam Balutan Kebaya Anne Avantie)

Majalah Bobo sudah menemani masa kanak-kanak anak Indonesia sejak 14 April 1973, diterbitkan seminggu sekali.

Diterbitkan oleh Kompas Gramedia, Bobo punya banyak rubrik dengan konsep edukatif, informatif dan hiburan.

Beberapa rubriknya yang paling populer adalah 'Apa Kabar, Bo?', 'Profil', 'Cerpen', 'Boleh Tahu', 'Arena Kecil', 'Ensiklo Bobo', dan masih banyak lagi.

Gimana, udah tambah kangen?

(BACA: Najwa Shihab Bagikan Tips untuk Meningkatkan Viewers di YouTube Kamu!)

Biar makin kangen, yuk nostalgia bareng karakter-karakter di majalah ini!

1. Bobo

Karakter utama yang juga nama dari majalah ini.

Bobo adalah kelinci berwarna biru, anak pertama dari Emak dan Bapak.

(BACA: Bosen Sama Game di Ponsel Kamu? Tenang 3 Game Baru Ini Dijamin Menghapus Rasa Bosanmu)

Bobo dikisahkan sebagai kelinci pandai dan pemberani yang berusia 10 tahun.

Masih ingat dengan adik-adik Bobo?

Mereka adalah Coreng si jago gambar, Upik, dan Cimut.

2. Bibi Titi Teliti

Bibi Titi Teliti adalah kakak dari Emak.

Bibi Titi Teliti dikenal dengan ketelitian dan kecermatannya.

Bibi Titi Teliti punya tiga anak, yaitu Tut Tut, Lobi Lobi, dan Dung Dung.

(BACA: Jangan Ragu Untuk Tampil dengan Aksesori yang Hampir Sama Berkali-kali! Padu Padan ala Adik Sandra Dewi Ini Bisa Jadi Inspirasimu loh)

3. Bibi Tutup Pintu

Bibi yang satu ini selalu ngomel kalau ada yang tidak menutup pintu.

Bibi Tutup Pintu adalah adik dari Emak.

Bibi Tutup Pintu juga adalah ibu dari Kutu Buku dan Simpul.

(BACA: Berpenampilan Simpel Serba Putih, Nindy Tampil Cantik Kenakan Tas Seharga Motor Sport!)

4. Paman Gembul

Paman yang satu ini suka banget usil sama keponakan-keponakannya.

Selain itu, Paman Gembul juga suka menyembunyikan makanan di kantong celananya sampai kadang lupa.

Ingat waktu Paman Gembul lupa membawa dompet saat menemani Coreng ke pasar?

(BACA: Apple Pay, Android Pay, Dan Samsung Pay, Mana yang Lebih Cocok Sama Kebutuhan Belanjamu?)

5. Paman Kikuk

Satu lagi paman yang ada di majalah Bobo.

Paman Kikuk yang nggak kalah gemuk dari Paman Gembul ini setia menghibur kita dengan tingkah lucunya.

Apalagi kalau Paman Kikuk udah bertingkah sok tahu, sering bikin repot sang keponakan, Husin.

Bahkan anjing Husin, Asta, kadang dibuat bingung dengan tingkah Paman Kikuk!

(BACA: Inilah 6 Wanita Paling Berani di Palestina, Keberaniannya Bikin Merinding!)

6. Oki

Kurcaci dari Negeri Dongeng ini khas banget dengan kostumnya yang serba hijau-hijau.

Bersama Nirmala, Oki sering mendapat tugas dari Ratu Bidadari.

Oki kadang tidak mematuhi perintah Ratu Bidadari yang bikin dia jadi terjebak masalah.

Tapi tenang, selalu ada Nirmala yang setia menolongnya.

Seperti saat Oki menyamar menjadi tabib kerajaan, Pak Tobi, hanya karena ingin mendapatkan hadiah dari pasien-pasien sang tabib.

(BACA: Cie, Akhirnya Dimas Anggara Berani Terang-terangan Pamer Kebersamaan Bareng Nadine Chandrawinata!)

7. Bona

Karakter yang satu ini imut banget dengan belalainya yang bisa dibentuk menjadi berbagai macam.

Dalam cergam 'Bona Gajah Berbelalai Panjang', petualangan Bona ditemani oleh Rong Rong si Kucing.

Pada tahun 2015 terdapat perubahan karakter di mana Bona yang berwarna pink berubah menjadi gajah berwarna ungu, dan karakter Rong Rong digantikan oleh Ola.

Duh, jadi kangen baca majalah Bobo nih! (*)