Find Us On Social Media :

Katakan Bye-bye Pada Kulit Kering dan Terkelupas dengan Buah yang Satu Ini!

By Fahrisa Surya, Minggu, 10 Desember 2017 | 12:18 WIB

Buah Cranberry bermanfaat bagi kulit wajah

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmadanti

Grid.ID - Cranberry mengandung banyak antioksidan dan enzim yang baik untuk kulit. 

Buah ini menyelamatkan kulit kamu dari ekring dan terkelupas saat musim dingin. 

Dilansir Grid.ID dari boldsky.com kamu bisa menggunakan buah ini sebagai masker. 

(BACA:Terbata-bata Karena Tak Bisa Bahasa Inggris, Video TKW di Singapura Kisahkan Majikan Jahatnya Bikin Netizen Iba)

Intip yuk bagaimana caranya. 

1. Cranberry dan Minyak zaitun

Kamu bisa mencampurkan 5 - 6 cranberry yang telah dihaluskan dengan 1 sendok teh minyak zaitun beserta 5 tetes gliserin. 

Oleskan secara merata di wajah dan biarkan selama 10 menit. 

(BACA: Surya Saputra Ceritakan Perbedaan Sikap Anak Kembarnya, Tatjana dan Bima)

2. Cranberry Dan Madu 

Campurkan 4-5 cranberry yang telah dihaluskan dengan 1 sendok teh madu. 

Oleskan secara merata ke wajah dan biarkan 10 menit, lalu bilaslah dengan air hangat. 

3. Cranberry Dan Minyak Argan 

Hancurkan 6-7 cranberry hingga menjadi pasta. 

Tambahkan 1 sendok teh minyak argan. 

Biarkan 15 menit, dan bilaslah dengan air hangat. 

4. Cranberry Dan Aloe Vera

Ambillah 4-5 cranberry lalu haluskan. 

Campurkan 1 sendok makan aloe vera gel. 

Biarkan selama 20 menit dan bilaslah dengan air hangat. 

5. Cranberry dan Minyak Kelapa

Blender 7 -8 cranberry dan tambahkan 1 sendok teh minyak kelapa. 

Jangan lupa untuk membersihkan wajah terlebih dahulu sebelum memakai masker. 

6. Cranberry, Yoghurt, Dan Minyak Vitamin E

Ambillah minyak yang terdapat pada kapsul vitamin E.

Hancurkan 4-5 cranberry dan campurkan dengan minyak vitamin E dan yoghurt. 

Biarkan masker selama 10-15 menit lalu bilaslah dengan air hangat. 

Gimana, mudah kan? (*)