Find Us On Social Media :

Pertama di Dunia, Film Animasi Nominasi Golden Globes 2018 Ini Terbuat dari Lukisan!

By Violina Angeline, Rabu, 13 Desember 2017 | 19:35 WIB

Film ini punya teknik penggarapan yang unik

Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi

Grid.ID - Ada satu film unik yang menjadi nominasi di perhelatan Golden Globes 2018 mendatang.

'Loving Vincent' adalah film yang mengisahkan tentang pelukis terkenal asal Belanda, Vincent van Gogh.

Film ini adalah biografi dari sang pelukis, terutama menyoroti kematiannya yang tragis.

(BACA: Ini Dia Daftar Lengkap Nominasi Golden Globe Awards 2018)

Van Gogh meninggal akibat terkena tembakan senjata api di bagian perut.

Sampai sekarang belum diketahui apakah ini merupakan tindakan bunuh diri, atau memang ada yang membunuh van Gogh.

'Loving Vincent' menjadi salah satu nominasi dalam kategori Best Animated Movie.

(BACA: Mariah Carey, Hans Zimmer, Hingga Nick Jonas Bertarung dalam Golden Globes Awards 2018 Mendatang)

Ada satu fakta unik dari film ini.

'Loving Vincent' bukan film animasi biasa, karena bingkai per bingkainya dibuat dengan menggunakan lukisan cat minyak!

Setidaknya ada 65.000 bingkai adegan yang dilukis di atas kanvas dengan gaya lukisan khas van Gogh.