Find Us On Social Media :

Bermain di Film Berjudul Mahasiswa Baru, Widyawati Akan Menjadi Seorang Mahasiswi!

By Rangga Gani Satrio, Rabu, 24 April 2019 | 19:48 WIB

Widyawati saat ditemui di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat pada Selasa (23/4/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio

Grid.ID - Aktris senior Widyawati akan kembali hiasi layar lebar dengan berperan dalam film Mahasiswa Baru.

Dalam film tersebut, Widyawati dipercaya untuk memerankan tokoh mahasiswi.

Peran tersebut memang sangat kontras dengan kehidupan nyata Widyawati sekarang, yang sudah memasuki usia 68 tahun.

Baca Juga : Widyawati Sebut Pilih Main Film Karena Bekerja di Kantor Boring

Namun sebagai aktris yang memiliki kredibilitas, Widyawati pun berani menerima tawaran tersebut.

Lantaran ia melihat pesan moral yang baik untuk kalangan muda.

"Perannya di sini sebagai oma Lastri. Dia mau kuliah lagi, si oma ini punya niat meneruskan cita-cita cucunya," kata Widyawati saat ditemui di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat pada Selasa (23/4/2019).

Baca Juga : Tak Sekedar Film, 27 Steps of May Berikan Harapan Bagi Seorang Penonton di Korea yang Pernah Jadi Korban Pemerkosaan

"Ketika dihubungi, diceritakan filmnya saya tertarik di sini ada misinya di mana tidak ada kata tua untuk belajar. Oke insya Allah saya bisa," sambungnya.

Dalam film produksi MNC Pictures ini, Widyawati tidak bergaya layaknya anak muda zaman sekarang.

Tapi perubahan itu akan ada dalam alur cerita di film tersebut.

Baca Juga : Jadi Film Pertama yang Tayang dari Subuh di Indonesia, Avengers: Endgame Rupanya Sempat Bikin Chris Evans Nangis Berkali-kali!

"Enggak berubah. Tapi dalam cerita diubah oleh salah satu mahasiswi yang passion-nya desainer, jadi oma Lastri jadi pelampiasan" ucap Widyawati.

"Didandanin rambutnya apa segala macam," pungkasnya. (*)