Find Us On Social Media :

Stop Kebiasan Ini! Seorang Pria di Amerika Serikat Alami Stroke Gara-gara Bunyikan Lehernya yang Tegang

By Ruhil Yumna, Minggu, 5 Mei 2019 | 20:06 WIB

Stop Kebiasan Ini! Seorang Pria di Amerika Serikat Alami Stroke Gara-gara Bunyikan Lehernya yang Tegang

Laporan Wartawan Grid.ID, Ruhil I. Yumna

Grid.ID - Bagi anda yang hobi meredakan ketegangan leher dengan cara membunyikan persendian tulang, agaknya sekarang harus lebih berhati-hati.

Pasalnya, dilansir Grid.ID dari People, seorang pria bernama Josh Hader mengalami stroke karena ingin meredakan ketegangan di lehernya.

Setelah lelah bekerja, Josh hanya ingin berusaha meredakan ketegangan pada lehernya dengan membunyikan atau mengkretek persendiannya.

Namun usahanya itu justru mengantarkannya ke rumah sakit.

Baca Juga : Istri Ditangkap KPK, Suami Bupati Talaud Dikabarkan Stroke Sampai Masuk Rumah Sakit dan Anak-anaknya Tak Sudi Bertemu Media!

"Aku menggunakan tanganku untuk memberikan sedikit tekanan dan kemudian terdengar bunyi kretek," ungkap pria 28 tahun itu.

Sesaat setelah Josh melakukan hal itu, bagian tubuh sebelah kirinya mengalami mati rasa.

"Lalu badan sebelah kiriku mulai mati rasa," tambahnya.

Josh langsung berpikiran bahwa dirinya mengalami stroke.

Baca Juga : Manfaat Tersembunyi Krokot, Tanaman Gulma yang Bisa Cegah Penyakit Stroke