Find Us On Social Media :

Peran Sosial Media dalam Industri Fashion Menurut Ghaida Tsurayya

By Fahrisa Surya, Rabu, 20 Desember 2017 | 19:03 WIB

Ghaida Tsurayya Memberi Tips Memilih Pakaian Saat Musim Hujan

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar

Grid.ID - Industri fashion di Indonesia sangat berkembang pesat, mulai dari busana ready to wear hingga busana muslim atau modest fashion.

Fashion wanita menempati peran pertama sepanjang sejarah dalam Industri fashion saat ini.

Tanpa disadari, dunia digital dan fashion saling berkaitan satu sama lain untuk membawa nama Indonesia ke arah yang lebih baik.

Seperti penggunaan sosial media misalnya.

(BACA: New Year Special Offer Vivo V7, Bertabur Cashback dan Gift)

Industri fashion berkembang pesat saat ini merupakan salah satu dampak yang diberikan oleh sosial media.

Meningkatnya penggunaan sosial media di era millenials saat ini tentu sangat berpengaruh dalam memasarkan industri fashion Indonesia.

Lalu, seberapa besarkah peran sosial media dalam industri fashion tanah air?

Ghaida Tsurayya, adalah seorang selebgram dan juga pebisnis fashion, mengaku bahwa sosial media memiliki peran yang sangat penting untuk membangun sebuah bisnis fashion.

(BACA: Cantiknya Penampilan Menawan Supermodel Candice Swanepoel dan Behati Prinsloo dalam Dress Hijau, Bikin Klepek-klepek deh!)

"Menurut aku, perannya (sosial media) penting banget ya, terhadap fashion. 90 persen penjualan dari bisnis aku itu melalui sosial media," jelas Ghaida saat ditemui Grid.ID dalam acara Bandung Modest Fashion Vision 2018, di Bandung, Jawa Barat, Selasa, (19/12).