Find Us On Social Media :

Ditumbuhi Ribuan Benjolan Disekujur Tubuh, Pasangan Kelainan Neurofibromatosis ini Jalani Hidup Bahagia

By None, Minggu, 12 Mei 2019 | 15:20 WIB

Ditumbuhi Ribuan Benjolan Disekujur Tubuh, Pasangan Neurofibromatosis ini Jalani Hidup Bahagia

Grid.IDGail Appelgre (58) dan Tim Golumbia (55) dari Edmonton di Alberta, Kanada, Amerika, menjadi salah satu pasangan yang tak biasa di dunia.

Pasangan suami istri ini diketahui memiliki ribuan benjolan di tubuh mereka akibat kelainan genetik.

Mereka memiliki Neurofibromatosis (NF) yang menyebabkan tumbuhnya benjolan menyakitkan di sekujur jaringan saraf mereka.

Nyonya Appelgre, yang tumornya menutupi 90 persen tubuhnya, mengatakan dia tidak memiliki waktu untuk cinta.

Baca Juga : Jo Cameron, Alami Mutasi Gen Hingga Miliki Kekuatan Super Tak Bisa Rasakan Sakit dan Sembuh Lebih Cepat

Sampai akhirnya seorang teman memperkenalkannya pada Golumbia pada 2010.

Menderita kelainan yang sama, keadaan Golumbia tidak terlalu parah, dan saat bertemu Appelgre, dia yakin mereka seharusnya bersama.

Menemukan kecocokanan banyak kesamaan, mereka pun bertunangan pada 2014.

Dilansir dari Daily Mail, Jumat (10/5/2019), berbicara tentang hubungan mereka, Nyonya Appelgre berkata:

"Menemukan Tim sangat menghiburku, karena kami dapat berbagi banyak pengalaman selama hidup dengan kondisi Neurofibromatosis ini."

Baca Juga : Pangeran Harry dan Meghan Markle Beri Penghormatan Untuk Mendiang Putri Diana di Dalam Nama Anaknya