Find Us On Social Media :

Kecelakaan Maut Taksi Online Tertabrak Kereta Api yang Menewaskan 4 Orang

By None, Senin, 13 Mei 2019 | 09:39 WIB

Kecelakaan taksi online KIA Picanto di Tangerang

Grid.ID - Kendaraan taksi online, Grab Car jenis KIA Picanto berwarna merah mengalami kecelakaan maut karena tertabrak kereta.

Kecelakaan nahas ini terjadi di Tangerang pada Sabtu (11/5/2019) kemarin sekitar pukul 13.00 WIB.

Mobil bernomor polisi B 1852 NKH ini tertabrak setelah melewati perlintasan kereta api tanpa palang di Kampung Kandang, Desa Jatake, Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

Baca Juga : Keteledoran Seorang Perawat yang Berujung Kematian Pada Bayi Usia 3 Bulan

Kecelakaan maut itu mengakibatkan empat orang meninggal dunia dan empat lainnya kritis.

Empat orang yang tercatat meninggal dunia antara lain Anis Amalia (25), Nadia (7), Adinda Putri (4) dan Patia, bayi berumur 5 bulan.

Sementara korban selamat tapi mengalami luka parah yakni Maya (17), Veni (13), Yana (49) dan pengemudi Grab Car, Darmawan Susanto (43).

Kecelakaan ini menjadi perhatian tersendiri lantaran mobil KIA Picanto terbilang terlalu kecil untuk ditumpangi oleh delapan orang.

Kasat Reskrim Tangerang Selatan, Alexander Yurikho mengatakan kalau peristiwa nahas ini berawal ketika rombongan keluarga tersebut menggunakan jasa taksi online.

Baca Juga : Terdapat Sidik Jari Prada DP di Kamar Tempat Fera Oktaria Tewas dengan Tragis

"Rombongan keluarga itu dalam perjalanan dari Kampung Kandang menuju mall ITC Serpong, Tangerang Selatan," ucap Alexander.

Namun sayang nasib berkata lain, rombongan tersebut tidak selamat sampai tujuan dan harus merelakan sejumlah anggota keluarganya meregang nyawa.