Find Us On Social Media :

Kebakaran dengan Cepat Melahap Sebuah Pusat Kebugaran, Penyebab Utama Korban Tewas Bukan Karena Terbakar Tapi Karena Ini

By Violina Angeline, Jumat, 22 Desember 2017 | 14:02 WIB

Kebakaran melanda sebuah pusat kebugaran di Korea Selatan

Laporan Wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati

Grid.IDKebakaran hebat terjadi di sebuah pusat kebugaran di Korea Selatan.

Dilansir Grid.ID dari The Star, api di sebuah pusat kebugaran bertingkat delapan di kota Jecheon, Korea Selatan Kamis, 21/12/2017 menewaskan 29 orang.

Kebanyakan, korban sedang mandi sauna saat musibah itu terjadi.

Api diduga berasal dari sebuah mobil yang diparkir di lantai satu.

(BACA: 2 Petugas Pemadam Kebakaran Terjun Bebas dari Lantai 13 Sebuah Gedung, Penyebabnya Mengharukan

Api lalu menyebar ke seluruh bangunan.

Stasiun pemadam kebakaran setempat mengatakan setidaknya 12 wanita dan tiga pria diketahui meninggal.

Sebanyak 13 mayat tak bisa diidentifikasi.

Pejabat pemadam kebakaran mengatakan sebagian besar korban ditemukan di sauna.

(BACA: 3 Tahun Lalu Seorang Mahasiswi Tewas, Banyak yang Menduga Ini Kebakaran Biasa, Tapi Ternyata. . . .)

Penyebab utama kematian adalah lemas bukannya luka bakar.