Find Us On Social Media :

Selesaikan S2 di Australia, Najwa Shihab Dapat Beasiswa dari Pemerintah Australia

By Lalu Hendri Bagus Setiawan, Senin, 20 Mei 2019 | 13:46 WIB

Selesaikan S2 di Australia, Najwa Shihab Dapat Beasiswa dari Pemerintah Australia

Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus

Grid.ID - Jurnalis dan presenter Najwa Shihab merupakan seorang penerima beasiswa dari pemerintah Australia.

Usai menyelesaikan pendidikannya di Fakultas Hukum, Universitas Indonesia pada tahun 2008, Najwa Shihab kembali melanjutkan pendidikannya ke jenjang magister di University of Melbourne.

Najwa Shihab menempuh pendidikan dengan mengambil konsentrasi hukum media di Melbourne Law School Australia.

Melbourne Law School Australia adalah sekolah hukum tertua di Australia.

Baca Juga: Tak Semulus yang Dibayangkan, Najwa Shihab Ternyata Sempat mengalami 'Drama Keluarga' soal Pendidikan

Kampus tersebut terletak di Carlton, Victoria, MLS.

Saat melanjutkan pendidikan di sana, Najwa Shihab memperoleh beasiswa penuh dari Australian Leadership Awards dan Allison Sudradjat Award dari Pemerintah Australia.

Najwa memperoleh penghargaan Australian Alumni Award sebagai pengakuan atas dedikasinya kepada jurnalisme bermutu dengan fokus pada masalah-masalah aktual dan debat politik nasional dengan standar jurnalistik dan profesionalisme yang tinggi.

Dikutip dari situs resmi Kedutaan Besar Australia Indonesia, program beasiswa ini menawarkan beasiswa untuk jangka panjang untuk pasca sarjana (baik S2 maupun S3) serta beasiswa jangka pendek (fellowship) yang berkaitan dengan penelitian dan profesi.

Baca Juga: Najwa Shihab Mengaku Siap Berhenti dari Kariernya Demi Sang Anak, Sarah Sechan: Serius?