Find Us On Social Media :

Luna Maya Rekam Cuplikan Film Aladdin Saat Nonton di Bioskop, Hati-hati Bisa Terancam Penjara 8 Tahun!

By Andika Thaselia, Minggu, 26 Mei 2019 | 12:20 WIB

Luna Maya merekam dan membagikan cuplikan film Aladdin di Instagram Story miliknya pada Sabtu (25/5/2019). Tindakan ini rupanya melanggar UU!

Baca Juga: Melihat Luna Maya dan Syahrini Satu Panggung, Melaney Ricardo 'Emosi'

Adapun bunyi pasal tersebut yang dikutip Grid.ID dari laman Yuridis.id adalah "Setiap orang dengan sengaja dan tanpa hak atau melawan hukum dengan cara apa pun mengubah, menambah, mengurangi, melakukan transmisi, merusak, menghilangkan, memindahkan, menyembunyikan suatu Informasi Elektronik dan/atau Dokumen Elektronik milik orang lain atau milik publik."

Dan jika benar tindakan ini dilakukan, maka pelanggar akan terancam pidana yang tak main-main.

Untuk sanksi kurungan bisa mencapai 8 tahun, dan dendanya menyentuh angka Rp 2 miliar.

Baca Juga: Senasib dengan Luna Maya, Taylor Swift Tampil Satu Acara dengan Istri Mantan Kekasih, Lihat Ekspresi Mereka!

Pidana ini diatur dalam pasal 48 ayat (1) UU ITE yang menyebutkan "Setiap Orang yang memenuhi unsur sebagaimana dimaksud dalam Pasal 32 ayat (1) dipidana dengan pidana penjara paling lama 8 (delapan) tahun dan/atau denda paling banyak Rp2.000.000.000,00 (dua miliar rupiah)."

Ini belum termasuk tindakan penyebaran lewat media sosial, termasuk lewat fitur update Instagram Story.

Jika terbukti menyebarkan, maka akan diganjar juga dengan UU Hak Cipta.

Baca Juga: Tampil Satu Panggung, Begini Beda Penampilan Syahrini dan Luna Maya, Cantik yang Mana?

Laman Yuridis.id menyebutkan, penyebaran cuplikan film ini melanggar pasal 1 ayat (32) UU Hak Cipta.

Yakni, "Pembajakan adalah penggandaan Ciptaan dan/atau produk Hak Terkait secara tidak sah dan pendistribusian barang hasil penggandaan dimaksud secara luas untuk memperoleh keuntungan ekonomi."

Pelaku pembajakan dan mereka yang mencoba meraup keuntungan secara ekonomi dari situ akan dijerat dengan hukuman yang lebih berat lagi dari pelanggaran UU ITE.