Find Us On Social Media :

Indahnya Hamparan Pohon Sakura di Sepanjang Sungai Meguro Jepang, Pada Malam Hari di Sepanjang Musim Dingin

By Violina Angeline, Jumat, 29 Desember 2017 | 15:46 WIB

Pohon Sakura di sepanjang sungai Meguro Jepang

Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani

Grid.ID – Siapa yang tidak ingin pergi ke Jepang?

Keindahan alam dan keberagaman budayanya telah menarik hati banyak wisatawan dari seluruh penjuru dunia.

Setiap sudut dari Negeri Matahari Terbit ini seolah mengundang seseorang untuk singgah.

Ragam kulinernya pun sangat menggugah selera.

Menggoda lidah para wisatawan untuk mencicipinya.

(BACA: Wahh..Cantik Banget!! Yuk Intip 8 Foto Keindahan Bunga Sakura yang Luar Biasa, Nomor 7 dan 8 Kayak di Film-Film Drama Loh..)

Selain Doraemon, hal yang identik dari negeri anime ini adalah Bunga Sakura.

Memasuki bulan Desember, Jepang selalu dikepung dengan putihnya salju yang dingin.

Tidak hanya di Jepang, musim dingin kini tengah menyelimuti beberapa negara di belahan dunia bagian utara.

Sedikit disayangkan karena bunga yang cantik khas Jepang ini tidak bisa ditemui bulan ini.

Namun, bagi kamu yang sedang merencanakan pergi berlibur ke Jepang tidak perlu khawatir akan hal ini.