Find Us On Social Media :

5 Trik Sederhana untuk Membuat Rambut Lebih Cepat Panjang, Wajib Dicoba!

By None, Selasa, 11 Juni 2019 | 18:10 WIB

5 Trik Sederhana untuk Membuat Rambut Lebih Cepat Panjang, Wajib Dicoba!

Kalau kita keramas setidaknya 2-3 kali seminggu, bakalan ada minyak rambut yang terproduksi di kulit kepala kita.

Nah minyak rambut ini bisa menyerap ke kulit kepala supaya rambut yang tumbuh bisa makin kuat dan cepat panjang!

Sedangkan kalau kita keramas tiap hari, minyak alami rambut enggak bakalan bisa menumpuk dan enggak cukup waktu untuk meresap ke dalam kulit kepala kita!

Baca Juga: Melalui Instagram, Rosa Meldianti Ucapkan Terima Kasih Atas Kehadiran Bupati Jember yang Melayat Sang Kakek

2. Bilas rambut dengan air dingin

Kalaupun saat ini adalah waktu kita keramas, setidaknya bilas rambut kita dengan air dingin, ya.

Air dingin bakalan menutupi kutikula rambut kita yang terbuka setelah keramas, sehingga terlihat lebih tebal, kuat, dan sehat.

3. Rajin sisir rambut

Bukannya sering menyisir rambut bisa membuat rambut rontok dan jadi enggak gampang panjang? Salah besar, nih!

Baca Juga: Bukan Cuma Kopi, 4 Makanan ini Juga Ampuh Usir Rasa Kantuk saat Beraktivitas

Minyak alami di kulit kepala itu penuh nutrisi dan gizi yang dibutuhkan sama rambut kita, kalau pengin rambut tetap sehat, kuat, dan cepat panjang.

Untuk mendistribusikan minyak alami rambut, kita harus menyisirnya, nih.