Find Us On Social Media :

Jadi Korban Tradisi di Kampung, Bocah di Jawa Timur Dipaksa Orang Tua Nikah Siri Diusia 6 Tahun

By Novita Desy Prasetyowati, Sabtu, 29 Juni 2019 | 13:04 WIB

Ilustrasi Pernikahan Dini. Jadi Korban Tradisi di Kampung, Bocah di Jawa Timur Dipaksa Orang Tua Nikah Siri di usia 6 tahun

"Kalau orang desa di tempat saya itu biasa (menikah muda). Biasanya umur 15 itu sudah dianggap ketuaan. Perawan tua gitu," kata Naya kepada wartawan ABC Indonesia Nurina Savitri.

Naya mengaku dinikahkan secara siri dengan pria pilihan orang tuanya saat ia masih berumur 6 tahun.

Sosok suami Naya merupakan seorang anak laki-laki berusia 10 tahun.

Baca Juga: Tiga Tahun Cerai dari Perwira Polisi, Anisa Bahar Kini Digandeng Pengusaha Kalimantan, Sudah Nikah Siri?

Pernikahan keduanya itu hanya berlangsung selama 3 bulan.

"Aduh saya baru mau masuk SD terus dinikahkan. Ya saya enggak tahu apa-apa dan enggak kejadian apa-apa juga waktu itu," katanya.

"Pakai baju pun masih dipakaikan orangtua, dibedaki orangtua juga," imbuhnya.

Baca Juga: Berani Pamer Kemesraan Usai Nikah Siri, Jennifer Dunn dan Faisal Harris Siap Gelar Pesta Pernikahan!

Baru ketika usianya 12 tahun, tepatnya setelah tamat SD ia baru dinikahkan secara resmi.

"Saya disuruh orangtua menikah. Calonnya mereka yang carikan," ujar Naya ketika dihubungi hari Rabu (26/6/2019).

"Saya tak berani bilang tidak karena kalau orangtua sudah nyuruh begitu, ya kita nurut saja," imbuhnya.

Baca Juga: Nikah Siri dengan Bella Luna Ferlin, Nana Kapok dan Kembali ke Istri Sahnya