Find Us On Social Media :

Habiskan Rp4 Miliar untuk Penampilan, Barbie Kumalasari Pernah Alami Infeksi Filler Hidung karena Tergiur Harga Murah

By None, Jumat, 5 Juli 2019 | 11:27 WIB

Barbie Kumalasari

Grid.ID - Barbie Kumalasari kembali ramai diperbincangkan setelah kontroversi video 'ikan asin'.

Ini bukanlah kali pertama sosok Barbie Kumalasari mencuri perhatian.

Beberapa waktu lalu, Barbie Kumalasari pernah mengaku telah melakukan perawatan tubuh untuk merombak penampilannya.

Baca Juga: Beda Bentuk Cemburu Gisella Anastasia dan Wijin, Mantan Istri Gading Marten: Aku Pasti Ngomong

Tak main-main, istri Galih Ginanjar itu menghabiskan dana hingga Rp4 miliar!

Kini Kumalasari memang memiliki tampilan yang sangat berbeda dari sebelumnya.

Dalam sebuah acara talk show, ia mengaku sebelumnya pernah memiliki bobot sekitar 100 kilogtam ketika usianya 17 tahun.

Baca Juga: Sering Pakai Barang Branded, Nagita Slavina Habiskan Uang Hingga Puluhan Juta untuk Belanja Bulanan?

Sehingga saat itu ia memiliki paras yang mirip perempuan berusia 40 tahun-an.

"Pada saat itu (saat jadi Mbok Ijah) umurku masih 17 tahun tapi tampangku udah kaya umur 47 tahun," begitu kata Kumalasari ketika jadi bintang tamu di acara Hotman Paris Show.

Selain melakukan program pengurusan badan, Kumalasari mengaku melakukan perombakan pada bagian wajahnya.

Baca Juga: Kenali 7 Kesalahan Pakai Celana Dalam yang Bisa Menjadi Pemicu Kanker, Segera Hindari!

Katanya ia hanya melakukan filler di bagian hidungnya, namun sayang, setelah lakukan perawatan itu, hidungnya malah terkena infeksi.

Mulanya, Kumalasari tergiur dengan filler di sebuah klinik dengan harga murah.

"Awalnya filler kan 15 juta, trus mulai banyak klinik-klinik trus biasanya cewe pengennya yang murah dong, biasanya 15 juta tapi ada yang 7 juta kenapa enggak," jelasnya dalam acara Untung Ada Tora.

Baca Juga: 11 Tanda Seseorang Memiliki EQ Lemah, Termasuk Tidak Tegas dan Sering Merasa Tersinggung

Sayangnya, setelah itu hidung Kumalasari malah terkena infeksi hingga muncul cairan nanah cukup banyak.

Cairan itu terus dan terus muncul hingga ia lakukan tiga kali pembersihan untuk mengeluarkan cairan nanah itu.

Setelah tiga kali dilakukan pembersihan, beberapa minggu kemudian hidungnya kembali membengkak dan muncul nanah.

Baca Juga: 2 Tahun Mendengar Suara Bising, Pasangan Suami Istri ini Temukan Hal Mengerikan di Balik Dinding Rumahnya

Akhirnya, hidungnya dioperasi untuk mengeruk semua cairan yang ada di hidungnya.

"Udah dikuret masih numbuh lagi (muncul nanah), mau nggak mau aku harus dioperasi (hidung) dari ujung sini sampe ujung sini, dikorek semua," begitu cerita Kumalasari.

Barulah setelah itu hidung Kumalasari ditambah dengan sedikit implan.

Baca Juga: Dikenal Playboy, Asisten Pribadi Ungkap Kehebataan Hotman Paris sebagai Pengacara Kondang

"Cuman karena kata dokter udah tiga kali dikuret dan harus dibongkar semua, ya udah jadi dia (dokter) tambah implan sedikit aja," begitu pungkasnya.

Kumalasari mengaku bahwa peristiwa yang menimpanya itu menjadi pelajaran agar tak mudah percaya dengan iming-iming perawatan dengan harga murah. (*)

Artikel ini telah tayang di Nakita.grid.id dengan judul Tergiur Harga Murah, Barbie Kumalasari Alami Infeksi Setelah Lakukan Filler