Find Us On Social Media :

Kepala BNPB akan Jadi Inspektur Upacara Pemakaman Sutopo Purwo Nugroho

By Rangga Gani Satrio, Senin, 8 Juli 2019 | 07:16 WIB

Istri almarhum Sutopo Purwo, Retno Utami Yulianingsih, menangis ketika tiba di rumah duka komplek Raffles Hills, Cibubur, Depok, Jawa Barat pada Minggu (7/7/2019) sekira pukul 22.00 WIB. Istri Sutopo disambut langsung oleh Retno Marsudi, Menteri Luar Negeri Republik Indonesia.

Baca Juga: Sutopo Meninggal Akibat Kanker Paru: Udara Buruk di Jakarta Bisa Jadi Salah Satu Pemicunya!

Sutopo Purwo Nugroho telah menjalani serangkaian perawatan kesehatan di sejumlah rumah sakit (RS) karena kanker paru-paru yang diidapnya. Ia divonis kanker paru-paru stadium 4B pada 17 Januari 2018.

Menteri Luar NegeriRetno Marsudi, sudah tiba di rumah dukaAlmarhum Sutopo Purwo Nugroho sekitar pukul 21.08 WIB, hari ini, Minggu (7/7/2019).

Retno Marsudi terlihat mengenakan baju berwarna hitam dan mengenakan turban berwarna hitam.

Baca Juga: Semasa Hidupnya Sutopo Sempat Masuk Daftar 'The First Responders of The Year' 2018, Jadi Satu-Satunya Orang Indonesia yang Terpilih!

Kedatangan mantan Duta Besar Indonesia untuk Kerajaan Belanda di Den Haag ini langsung disambut oleh keluarga dari Sutopo Purwo Nugroho.

Grid.ID | Rissa Indrasty
Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, sudah tiba di rumah duka Almarhum Sutopo Purwo Nugroho sekitar pukul 21.08 WIB, hari ini, Minggu (7/7/2019).

Baca Juga: Tahlilan Digelar di Rumah Duka Jelang Kedatangan Jenazah Sutopo Purwo Nugroho

Rencananya, akan dilakukan serah terima jenazah dari Kementerian Luar Negeri kepada pihak Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNBP).

 

Malam ini juga, jenazah langsung dimandikan dan disalatkan langsung di rumah duka.

Sebelumnya, kegiatan tahlilan sudah dilakukan di rumah duka sekitar pukul 20.15 WIB, sambil menunggu jenazah tiba.

 

Baca Juga: Dekat dengan Sang Ibu, Sutopo Purwo Nugroho Sangat Suka Masakan Sambal Ibunya

Jenazah Kepala Pusat Data dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNBP) Sutopo Purwo Nugroho sudah tiba di Bandara Internasional Soekarno Hatta, dan saat ini sedang dalam perjalanan ke rumah duka.

Seperti yang diketahui, Sutopo Purwo Nugroho mengembuskan napas terakhirnya pukul 01.00 WIB, Minggu (7/7/2019) di Guangzhou, Tiongkok.

Jenazah diterbangkan hari ini, Minggu (7/7/2019), dari Tiongkok ke Jakarta untuk kemudian disemayamkan di rumah duka.

Baca Juga: Sang Ayah Ungkap Keinginan Sutopo Purwo Nugroho yang Belum Terwujud Hingga Saat Terakhirnya

Keesokan harinya, sekitar pukul 05.00 WIB jenazah diterbangkan dari Cengkareng ke kampung halamannya di Boyolali untuk segera dimakamkan.

(*)