Find Us On Social Media :

Donita dan Adi Nugroho Gagal Tayangkan Live Proses Persalinan, Ini Dia Alasan Sedihnya

By Okki Margaretha, Minggu, 14 Januari 2018 | 12:55 WIB

Donita dan Adi Nugroho saat dijumpai Grid.ID di rumah sakit ibu dan anak Brawijaya, Cipete, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (13/1/2018).

Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus

Grid.ID - Pemain sinetron Donita melahirkan putra keduanya pada hari Kamis (11/1/2018) lalu.

Sebelumnya, Donita dan suaminya, Adi Nugroho, pernah mengumumkan akan menayangkan secara live proses persalinan tersebut, melalui Youtube.

Sayangnya, hal itu gagal dilaksanakan.

(Cerita Haru Adi Nugroho Saat Azan di Telinga Putra Keduanya)

Saat menggelar jumpa pers, Donita dan Adi Nugroho, kemudian menjelaskan alasan mereka tidak jadi menayangkan proses persalinan secara live.

Seperti diberitakan Grid.ID sebelumnya, bayi yang baru saja dilahirkan Donita harus dimasukkan ke dalam ruang NICU.

Adi mengaku hal tersebut menjadi salah satu faktor yang membuat ia tak jadi menayangkan proses persalinan itu secara live.

(Hal yang Dirasakan Adi Nugroho Menjelang Detik-detik Persalinan Donita)

"Salah satunya iya," ujar Adi mengiyakan pertanyaan terkait hal itu.

Namun Adi mengatakan faktor lain yang juga menghambat niatan mereka untuk melakukan siaran secara langsung.

"Tapi sebenarnya sinyal susah juga, sedangkan untuk meliput gitu harus steril ya," ujar Adi lagi.