Find Us On Social Media :

Cerai dari Salmafina, Taqy Malik Kini Jadi Penjual Safron, Rempah Termahal di Dunia yang Harganya Mencapai Rp 47 Juta per Kilogram

By Puput Akad Ningtyas Pratiwi, Senin, 15 Juli 2019 | 20:02 WIB

Potret Taqy Malik, mantan suami Salmafina Sunan yang kini jadi penjual safron

Usut punya usut, safron Kashmir yang dijual oleh Taqy Malik ini ternyata bukan rempah biasa.

Siapa sangka, rempah berbentuk buliran-buliran tipis berwarna merah dan kuning itu adalah rempah termahal di dunia.

Mengutip laman Eater.com, satu kilogram putik bunga safron Kashmir dihargai sebesar 3.400 dolar AS atau mencapai 47 juta!

Baca Juga: Curiga Salmafina Dipengaruhi Sebuah Kelompok, Sunan Kalijaga Siap Tempuh Jalur Hukum

Pantas saja jika rempah ini berharga fantastis pasalnya safron hanya bisa dipanen setahun sekali pada musim gugur saat tanamannya berbunga.

Selain itu, di balik harganya yang super mahal, tanaman bernama Crocus sativus ini menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan hingga kecantikan.

Dilansir situs Goldensaffron.com, safron yang sebelumnya berwarna merah akan berubah jadi keemasan ketika bercampur dengan air.

Baca Juga: Khawatir Salmafina Kabur ke Luar Negeri, Sunan Kalijaga Datangi Kantor Imigrasi

Air rendamannya inilah yang lantas bisa menjadi obat bagi luka sampai penyakit depresi.

Bukan cuma itu, safron memiliki aroma yang begitu harum hingga kerap digunakan jadi bahan baku parfum.

Wah, semoga lancar ya bisnisnya Taqy Malik! (*)

Baca Juga: Tak Terima Disebut Menjauhi Keluarga, Salmafina Sunan: Aku Sudah Berupaya Ingin Bertemu, Tapi Tidak Ada Kabar