Find Us On Social Media :

Rangkul Insan Kreatif untuk Semangat Berkarya, Rocket Rokers Antusias Jadi Band Pembuka di Magnumotion SLANK Mantap Melangkah Tour 2019 di Medan

By Rissa Indrasty, Kamis, 18 Juli 2019 | 19:28 WIB

Rocket Rockers saat ditemui Grid.ID di kawasan Ghetto cafe, jalan Iskandar Muda, Medan, Kamis (18/7/2019).

Laporan Wartawan Grid.ID, Rissa Indrasty

Grid.ID - Band Rocket Rockers akan tampil sebagai band pembuka di Magnumotion-SLANK Mantap Melangkah Tour 2019 di Pekan Raya Sumatra Utara, Medan, hari ini, Kamis (18/7/2019).

Vocalis sekaligus gitaris Rocket Rockers, Aska, mengungkapkan rasa antusiasnya karena bisa tampil di event besar.

Apalagi, band asal Bandung ini tampil di kota Medan, Sumatra Utara, di mana Rocket Rockers sudah sangat akrab dengan kota ini.

Baca Juga: Tampil di Magnumotion Slank Mantap Melangkah Tour 2019 di Medan Malam Ini, Slank Bawakan Sekitar 20 Lagu untuk Memotivasi Fans

Sehingga penampilan khusus akan disiapkan Rocket Rockers malam ini.

"Ini bakal spesial banget penampilannya di Magnumotion-SLANK Mantap Melangkah Tour 2019," ungkap vokalis sekaligus gitaris Rocket Rockers, Aska, saat ditemui Grid.ID bersama personil lainnya di kawasan Ghetto cafe, jalan Iskandar Muda, Medan, Kamis (18/7/2019).

"Dari sekian banyak tampil di Medan ini akan jadi spesial perform, seneng jadi bagian dari sejarah ini," lanjutnya.

Baca Juga: Ingin Komunitas Pencinta Musik Keras Tetap Eksis, Euphoria Rockstore Antusias Hadir di Magnumotion 2010

"Medan ini ke 7 atau 8 kali kita main ke Medan dan emang khusus Magnumotion-Slank Mantap melangkah 2019 kita siapkan service yang belum pernah dibawain sebelumnya ini khusus di Medan ini. Kejutannya pukul 7 malam," imbuhnya.

Di samping itu, kota Medan menjadi salah satu kota yang antusiasnya sangat besar terhadap Rocket Rockers.

"Seneng bisa balik ke Medan karena respon publik baik sekali," ungkap Bassist Rocket Rockers, Bisma.

Magnumotion-SLANK Mantap Melangkah Tour 2019 sendiri juga dijadikan sebagai wadah berbagi motivasi dan merangkul insan kreatif agar semangat dalam melamgkah maju.

Baca Juga: Berawal dari Peduli dengan Musik Keras, Euphoria Rockstore Bantu Band Lokal Medan Melalui Merchandise di Magnumotion 2019

"Ini bakal seru banget karena konsepnya yang tahun 2019 lebih merangkul temen-temen insan kreatif, jadi tambah lebih semangat jalanmya Magnumotion," ungkap Bisma.

Nantinya Rocket Rockers juga akan berikan sharing pengalaman bandnya kepada para pengunjung yang hadir.

Selain Slank dan Rocket Rockers, akan ada pula penampilan dari musisi lokal Medan seperti Fingerprint, Trigger Anger dan Riven. (*)