Find Us On Social Media :

Tak Hanya Manis, Ini Sederet Manfaat dari Selai Kacang yang Bisa Buat Kagum

By Justina Nur Landhiani, Selasa, 16 Januari 2018 | 22:20 WIB

Tak Hanya Manis, Ini Sederet Manfaat dari Selai Kacang yang Bisa Buat Kagum

Laporan Wartawan Grid.ID, Andriana Oky

Grid.ID - Selai kacang merupakan salah satu selai terfavorit.

Penggunaanya dapat dikombinasikan dengan buah-buahan atau coklat.

Tidak hanya rasanya yang manis namun selai kacang juga memiliki segudang manfaat untuk kesehatan.

(BACA : Buat Bekal Liburanmu dengan Resep Kilat Sate Sandwich Super Yummy Ini yuk )

Dilansir Grid.ID dari laman boldsky.com menyebutkan sederet manfaat dari selai kacang yang bisa membuatmu kagum.

1. Mencegah diabetes tipe 2

Selai kacang mengandung lemah tak jenuh yang terbukti dapat meningkatkan sensitivitas isulin.

Sebuah penelitian menungkapkan asupan selai kacang dapat menurunkan resiko diabetes tipe 2.

2. Mengurangi resiko batu empedu

Batu empedu disebabkan oleh kelebihan berat badan dan melakukan diet dengan menggunakan pil KB.

Sebuah studi mengungkapkan bahwa wanita yang mengonsumsi selai kacang secara teratur dapat menurunkan resiko pengembangan batu empedu.