Find Us On Social Media :

Pengin Bisa Lancar Bahasa Korea? Coba deh Instal Aplikasi Ini

By Nindya Galuh Aprillia, Selasa, 16 Januari 2018 | 22:24 WIB

Aplikasi bahasa MEEFF

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad 

Grid.ID - Di zaman digital kamu bisa mendapatkan apapun yang kamu inginkan dari smartphone yang kamu miliki. 

Kamu bisa mencari informasi, hiburan, atau berkomunikasi dengan teman atau sahabat yang sedang berada jauh darimu. 

Bahkan keberadaan smartphone mampu menjadi pembimbing atau pengajar. 

Sebagai contoh, zaman dahulu jika kita ingin mempelajari sesuatu maka kita harus mencari guru les. 

( BACA JUGA: 13 Anak Disekap dan Dikurung Orangtuanya Sendiri Bertahun-tahun, Polisi Ungkap Fakta Menyeramkan ini! )

Namun, sekarang banyak aplikasi android yang menyediakan fitur tutorial. 

Dimana kamu cukup belajar via aplikasi yang kamu download. 

Banyak dari kamu saat ini sangat mengidolakan artis - artis Korea. 

Bahkan banyak dari kalian juga ingin mempelajari bahasa Korea. 

( BACA JUGA: Tidak Ingin Dipenjara, Ello Tahitoe Mengaku Sudah Banyak Bikin Lagu untuk Dikeluarkan! )

Nah, untuk belajar bahasa Korea, kamu tidak perlu datang ke tempat les bahasa. 

Kini ada aplikasi MEEFF yang bisa kamu download di Play Store. 

Kamu bisa mempelajari bahasa Korea sekaligus mempraktikkannya. 

Disamping itu kamu bisa berbincang-bincang mengenai K-POP atau K-Drama. 

( BACA JUGA: Wiihh... Rumah Peternakan Operah Winfrey Lebih Luas dari Lapangan Bola, Gimana sih Dalamnya? )

Aplikasi ini tersedia dalam versi premium dan gratis.

Saat menjalankan versi premium kamu bisa menikmati fitur terjemahan otomatis dan mengirim foto ke ruang obrolan. 

Aplikasi ini kompatibel untuk perangkat yang menggunakan Android versi 4.1 atau versi yang lebih baru lagi. 

Disamping itu, kamu bisa menemukan teman yang sama-sama menyukai Korea dan mengobrol via chat yang ada di aplikasi ini. 

( BACA JUGA: Bikin Heboh! Ternyata Segini Harga Anting Nindy yang Berbentuk Botol Minuman )

Jika kamu ingin menemukan teman sesuai dengan kriteria kamu, lakukan perubahan pada menu setting. 

Kamu bisa mengubah informasi teman yang ingin kamu cari misalnya, laki-laki atau perempuan, umurnya, jarak, dan lokasi. 

Kamu gak perlu khawatir akan mendapatkan pesan dari orang yang nggak kamu kenal, karena untuk bertukar pesan via MEEFF harus ada konfirmasi dahulu. (*)